Info Lengkap Daftar Jemaah Haji Sumsel 2023 yang Berhak Lunasi BPIH, Cek Nama di Sini

Info Lengkap Daftar Jemaah Haji Sumsel 2023 yang Berhak Lunasi BPIH, Cek Nama di Sini

Pelaksanaan ibadah haji setiap tahunnya yang selalu padat dan ramai, selamat datang para tamu-tamu Allah SWT.--kemenag.go.id

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COMDaftar nama jemaah haji reguler yang berhak melakukan pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (BPIH) tahun 1444H/2023 M, sudah dirilis oleh Kementerian Agama (Kemenag), Kamis 23 Maret 2023.

Adapun jumlah jemaah haji di seluruh Indonesia sebanyak 201.063 jemaah.

Untuk kuota haji reguler asal Sumsel sebanyak 7.012 jamaah meliputi 6.589 jemaah sesuai nomor porsi, 351 jemaah prioritas Lansia, 24 pembimbing KBIHU dan 48 petugas haji daerah.

Berikut daftar lengkap nama jemaah haji Sumsel yang berhak melakukan pelunasan BPIH. Kamu dapat mengakesenya melalui link berikut ini : https://drive.google.com/file/d/14ZoQUQrxPTwv3ZIx42x8Y1b0-FQuUdJ4/view?usp=share_link

BACA JUGA:SAH! Ongkos Haji 2023 Setor Rp49,8 Juta, Gak Semahal Usulan Awal Pemerintah Rp69,2 Juta

Humas Kanwil Kemenag Sumsel, Abdul Qudus Fitriansyah, membenarkan surat edaran yang dikeluarkan Dirjen Penyelenggaraan Haji Dan Umrah, terkait daftar nama jamaah haji reguler yang berhak melakukan pelunasan BPIH.

“Sesuai dengan surat edaran untuk jumlah jamaah asal Sumsel yang berhak melakukan pelunasan BPIH sebanyak 7599 jemaah.

Total itu sudah termasuk jemaah cadangan dan jemaah prioritas Lansia,” kata Abdul Qudus.

Qudus lebih lanjut menyebutkan untuk jumlah jemaah cadangan ada sebanyak 659 jemaah. Hal itu memang sudah diatur, jumlah cadangan 5 persen dari kuota.

BACA JUGA:Petugas Haji Wajib Miliki Sikap Ramah Lansia, Ada 62 ribu Jemaah Haji Lansia di Tahun 2023

Selanjutnya mereka yang masuk di dalam daftar cadangan juga berhak melakukan pelunasan. Namun belum dipastikan apakah berangkat pada tahun ini.

“Apabila ada jemaah reguler yang berhalangan berangkat baik itu karena sakit ataupun meninggal dunia, barulah jemaah cadangan yang menggantikan, ” jelas Qudus.

Untuk kuota haji reguler asal Sumsel di tahun 2023 ini sebanyak 7.012 jamaah meliputi 6.589 jemaah sesuai nomor porsi, 351 jemaah prioritas Lansia, 24 pembimbing KBIHU dan 48 petugas haji daerah.

   



  

Sumber: