1.500 Peserta dari 8 Provinsi Ramaikan Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I

1.500 Peserta dari 8 Provinsi Ramaikan Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I

Moment saat Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumsel, Alfian Maskoni SH menjajal langsung lintasan sirkuit non permanen Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, lokasi Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I, Sabtu 18 Maret 2023.-Salamun Sajati/radarpalembang.disway-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I di Palembang diramaikan 1.500 starter. 

Sebanyak 1.500 starter Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I di Palembang berasal dari 8 provinsi Pulau Sumatera dan satu dari Pulau Jawa.

Selain peserta Sumsel sebagai tuan rumah, peserta putaran I Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship di Palembang juga datang dari Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung, Riau, Jawa Tengah, Sumatera Barat, dan Lampung.

Terlihat selama acara, peserta sangat antusias menjajal Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I di sirkuit non permanen Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, 18 hingga 19 Maret 2023.

BACA JUGA:Selama 2 hari, Ribuan Pembalap Berlaga di Drag Race Drag Bike Gubernur Champion 2023

Ketua Forum Silaturahmi Pemuda Sumsel (FSPSS) sekaligus ketua pelaksana event Deliar Marzoeki, Sabtu 18 Maret 2023 mengatakan, event Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I ada 3 putaran. 

Pelaksanaan tanggal Sabtu dan Minggu, 18 hingga 19 Maret merupakan putaran I dari Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship.

"Total hadiah Rp 150 juta di luar umroh, hadiah ada enam tiket umroh sehingga kalau ditotal keseluruhan hadiah sekitar Ro 330 juta," ungkap Deliar Marzoeki.

Mengenai putaran selanjutnya dari agenda Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship Putaran I, yakni putaran II dan putaran III, akan digelar di arena baru dekat voli pantai, masih di kawasan Jakabaring Sport City (JSC), Palembang. 

BACA JUGA:Drage Race dan Drag Bike Rutin Cara Sekda Palembang Tekan Aksi Balap Liar

Pemindahan lokasi putaran II dan III Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship, dikarenakan arena untuk putaran I dinilai tak representatif untuk dilanjutkan di 2 putaran selanjutnya. 

Mengenai kapan putaran selanjutnya dari agenda Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship, Deliar Marzoeki mengisyaratkan akan dilangsungkan usai lebaran Idul Fitri nanti. 

"Kegiatan akan ada dua seri lagi setelah ini, putaran kedua pada bulan Mei dan putaran terakhir di bulan Agustus, dan Putaran I ini dilangsungkan dalam rangka mengumpulkan poin," kata Deliar Marzoeki yang juga Kepala Samsat UPTB Palembang 3.

Di putaran I Drag Race Drag Bike Erick Thohir Championship, dibuka langsung Gubernur Sumsel H Herman Deru SH MM di Jakabaring, Palembang, Sabtu 18 Maret 2023.

Sumber: