Pendaftaran Online PPDB Kota Palembang Tahun 2024/2025 Kapan Dibuka? Pantau Terus Linknya di Web Ini

Pendaftaran Online PPDB Kota Palembang Tahun Ajaran 2024/2025 untuk tingkat SD dan SMP, pantau terus linknya di web resmi, portal dinas pendidikan kota Palembang.--
BACA JUGA:PPDB SMP Bogor Terbukti Curang, 155 Calon Siswa Bakal Dikeluarkan, Berikut Modusnya
Layanan SIAP PPDB Online adalah sebuah sistem layanan yang dirancang untuk memfasilitasi otomasi pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), dari proses pendaftaran, seleksi hingga pengumuman hasil seleksi berbasis waktu nyata melalui Internet.
Layanan ini disediakan menggunakan Teknologi Web dan Cloud Computing (Komputasi Awan) yang dapat membantu sekolah dalam melaksanakan Layanan PPDB dengan lebih mudah, cepat, transparan, akurat dan akuntabel secara online di Internet.
Memasuki tahun ajaran 2024/2025 Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Pendidikan Kota Palembang akan melaksanakan sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk SD dan SMP di Kota Palembang.
PPDB SD Kota Palembang terdiri dari beberapa jalur yaitu Zonasi, Afirmasi dan Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali. Sedangkan jalur PPDB SMP Kota Palembang terdiri dari Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali dan Prestasi.
BACA JUGA:Waduh! Terbukti Curangi PPDB, 4.700 Lebih Siswa Dikeluarkan
Adapun langkah untuk mendaftar yaitu buka halaman website Siap PPDB Online Kota Palembang: https://portal-ppdb.palembang.go.id/.
Kemudian pada halaman tersebut, pilih salah satu jalur pendaftaran:
- Untuk Siswa SD pilihannya: Zonasi, Afirmasi atau Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali.
- Untuk Siswa SMP pilihannya: Zonasi, Afirmasi, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali atau Prestasi.
Anda dapat juga menghubungi langsung panitia pelaksana PPDB di masing-masing sekolah yang diminati untuk mendapat informasi lebih lanjut terkait dengan pelaksanaan PPDB atau menghubungi Dinas Pendidikan Kota Palembang di nomor telepon: (0711) 5614060.
Sumber: