9 Kebiasaan Sehat Bikin Panjang Umur, Mudah Dilakukan Sehari-hari

9 Kebiasaan Sehat Bikin Panjang Umur, Mudah Dilakukan Sehari-hari

--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Semua orang tentu menginginkan umur yang panjang.

Ada banyak cara yang dilakukan orang-orang untuk meningkatkan peluang hidup yang panjang dan mencegah terserang penyakit.

Sejumlah riset menunjukkan ciri-ciri yang menunjukkan seseorang memiliki kemungkinan lebih untuk berumur panjang. Apa saja?

Hidup yang sehat seperti berolahraga, makan makanan sehat hingga tidur yang cukup bisa berpotensi membuat panjang umur.

BACA JUGA:Manfaat Daun Bidara Sebagai Obat Pencegah Kanker, Bukan Hanya Untuk Memandikan Jenazah

Berikut penjelasannya dan 9 kebiasaan sehat yang berpotensi bikin kamu panjang umur ya :

1. Aktif secara fisik

Mengutip Healthline, tetap aktif secara fisik bisa membuat tubuh tetap sehat.

Menurut jurnal The Lancet tahun 2011, meluangkan waktu setidaknya 15 menit per hari untuk berolahraga bisa membantu tubuh memperoleh manfaat yang mencakup tambahan 3 tahun kehidupan.

Selain itu, risiko kematian dini bisa menurun sebesar 4% untuk setiap tambahan 15 menit aktivitas fisik harian.

Sementara itu, sebuah studi pada tahun 2012 di Archives of Internal Medicine mengatakan bahwa kebugaran fisik di usia paruh baya bisa memprediksi seberapa sehat seseorang nantinya.

Riset ini mengikuti 19.000 orang dewasa paruh baya.

Hasilnya, yang paling bugar cenderung tak mengalami alzheimer, kanker, penyakit jantung dan diabetes tipe 2 di usia 70-an dan seterusnya.

Laki-laki yang paling bugar memiliki tingkat kebugaran yang setara dengan berlari sejauh delapan menit, sedangkan wanita mempunyai level yang sama dengan berlari sejauh satu mil dalam 10 menit.

Sumber: