8 Manfaat Jalan Kaki untuk Ibu Hamil, Yuk Rutinkan!

Kamis 14-12-2023,07:14 WIB
Reporter : Susi Yenuari
Editor : Susi Yenuari
8 Manfaat Jalan Kaki untuk Ibu Hamil, Yuk Rutinkan!

Tubuh yang kuat dan sehat tentu saja merupakan aset selama persalinan, dan begitu bayi lahir, kamu juga bisa pulih lebih cepat.

BACA JUGA:Posyandu Ujung Tombak Bagi Kesehatan Ibu Hamil dan Anak

Tips aman jalan kaki saat hamil sesuai trimester kehamilan

Apa pun tahap kehamilan kamu, pastikan untuk memakai sepatu yang mendukung, seperti sepatu khusus untuk berjalan kaki.

Tetap terhidrasi dengan minum air sebelum dan sesudah berolahraga.

Rekomendasinya adalah 2,7 liter air per hari, yang berarti sekitar 11 (8 ons) gelas (BMC Pregnancy and Childbirth, 2020).

BACA JUGA:Suami Heteroseksual dan Homoseksual Penyumbang Utama Penularan HIV ke Ibu Hamil

Trimester pertama

Pada trimester pertama, kamu mungkin mengalami morning sickness atau merasa sangat lelah. Kamu mungkin juga baru mulai berolahraga untuk pertama kalinya.

Kuncinya adalah melakukannya secara singkat, lambat, dan tingkatkan secara bertahap.

American College of Obstetricians and Gynecologists menyarankan untuk memulai dengan berjalan kaki sedikitnya 5 menit setiap hari dan menambahkan 5 menit setiap minggu hingga kamu mencapai 30 menit setiap kalinya.

Kalau kamu terbiasa aktif sebelum hamil, umumnya tidak masalah untuk terus melakukan olahraga yang sama, bahkan olahraga yang lebih berat, seperti lari. Namun dengan catatan harus diizinkan dulu oleh dokter atau bidan.

BACA JUGA:Gizi Buruk Ibu Hamil Mengkhawatirkan, Ancaman Terjadi Lonjakan Angka Stunting di Palembang

Trimester kedua

Pada trimester kedua, kamu mungkin merasakan lebih banyak energi dan motivasi untuk berolahraga.

Namun, ingatlah untuk tidak melakukannya secara berlebihan.

Kategori :