Penting, Cara Memilih Asuransi yang Tepat Untuk Masa Depan Cerah, Simak Penjelasan Lengkapnya di Sini

Jumat 08-12-2023,10:30 WIB
Reporter : Yorika Izati
Editor : Maulana Muhammad

Jika untuk asuransi kesehatan pribadi kembali ke diri masing-masing apakah akan ada rencana untuk bekerja di perusahaan.

Kemudian apakah apakah coverage-nya cukup bagus limit tahunannya berapa, contohnya saja limit yang diberikan oleh kantor si A adalah Rp 150 juta,  dan si A harus operasi besar dengan dana Rp 300 juta.

Dan jika ingin menambah untuk asuransi pribadi lihat dulu budgetnya, jika belum ada tidak apa-apa menggunakan BPJS dan asuransi kantor.

Yang paling penting ialah memiliki asuransi meskipun itu hanya BPJS.

Jika masih memiliki budget yang masih terbatas dan income di bawah 10 juta per bulan lebih baik membeli yang tradisional saja dulu untuk short term atau jangka pandek, yang penting punya dan cukup bagus.

Jika memiliki uang yang cukup  baru upgrade ke Unitlink untuk long term atau jangka panjang. 

BACA JUGA:Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 7 Desember 2023 Naik Rp 6.000, Cek di Sini Sebelum Membeli

Asuransi tradisional memang mempunyai harga yang lebih murah di awal tapi dia akan naik tiap tahun seiring dengan naiknya biaya asuransi karena tidak ada porsi yang dijadikan investasi .

Itulah mengapa jika asuransi tradisional preminya harus dibayar seumur hidup, tidak bisa cuti premi dan jika lupa bayar dalam waktu tertentu polis lapse atau mati dan harus mengulang masa tunggu lagi jika ingin diaktifkan.

Biaya akuisisi atau komisi untuk agent di asuransi tradisional juga dibayar seumur hidup. 

Asuransi unit link lebih mahal dari yang tradisional diawal karena ada porsi yang disisihkan untuk investasi.

Dimana fungsinya asuransi bukan untuk mencari untung tapi sebagai buffer, saat biaya asuransinya udah lebih tinggi dari premi yang di bayar pada masa tua nanti.

 

Kategori :