Malas Keluar Saat Weekend? Berikut Aktivitas Seru yang Bisa Kalian Lakukan di Rumah

Jumat 17-03-2023,12:26 WIB
Reporter : Iluh Eka Yuliani
Editor : Susi Yenuari

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Weekend adalah hari libur di akhir pekan.

Hari yang ditunggu-tunggu banyak orang, karena dapat melepaskan penat dan lelah setelah bekerja sepekan sebelumnya.

Kegiatan akhir pekan setiap orang bermacam-macam, banyak juga yang malas keluar rumah dan menghabiskan waktu libur hanya di rumah saja.

Berikut ini aktivitas seru yang bisa kalian lakukan saat weekend di rumah ya :

BACA JUGA:Spesial Ramadhan THE 101 Palembang Rajawali, Paket KURMA Sepuasnya Rp175 Ribu

1. Me Time

Me Time adalah hal wajib yang harus dilakukan saat weekend.

Salah satu bentuk mencintai diri sendiri atau lebih dikenal dengan Love Your Self. Hadirkanlah kesan nyaman untuk kalian.

Me Time bisa kalian isi dengan melakukan yoga, merawat diri, mendengarkan musik, membaca buku, hinga meditasi.

Lakukan aktivitas sesuai suasana hati, sehingga kalian bisa menjadi lebih tenang dan percaya diri kembali.

Saat sedang Me Time, usahakan jangan memikirkan hal lain yang malah membuat merasa stres atau tertekan.

Terlebih lagi setelah penat dan lelah selama berhari-hari, Me Time saat weekend inilah yang bisa menghibur diri sendiri.

BACA JUGA:Dunia Film Indonesai Berduka, 'Emak' Nani Wijaya Tutup Usia di RS Fatmawati Jaksel

2. Movie atau Series Marathon

Aktivitas lainnya adalah Movie Marathon. Kegiatan seru ini cocok juga untuk kalian lakukan.

Terlebih saat ini sudah banyak platform online yang menyediakan streaming film gratis asalkan ada kuota internet ya.

Selain beragam genre film yang bisa kalian tonton, juga bisa menonton TV Series dan Webseries secara Marathon.

Kalian dapat menonton apapun sesuai dengan keinginan kalian dan tentunya sambil makan cemilan kesukaan. Dijamin aktivitas weekend kalian akan seru.

BACA JUGA:Tak Kapok Amar Zoni 2 Kali Terjebak Kasus Narkoba, Ini Profilnya Sebelum Menikah Dengan Irish Bella

3. Mencoba Menu Baru

Memasak menu baru juga bisa kalian jadikan aktivitas seru lainnya. Kalian bisa menumbuhkan kreativitas dalam memasak dan meningkatkan kemampuan mengolah masakan.

Kalian bisa memulainya dari bahan-bahan yang ada dirumah saja atau menyiapkannya terbelih dahulu juga lebih baik.

Dalam mengolah menu baru, silahkan ekspresikan olahan tersebut sekreatif mungkin sesuai dengan kemauan kalian.

Dengan begitu kalian pasti akan enjoy dalam proses memasaknya tanpa terasa capek dan akan ada perasaan senang akan hasil masakan yang sudah kalian olah dengan hati tersebut.

BACA JUGA:Pempek Masuk 5 Teratas Makanan Seafood Terbaik di Dunia, Berikut Tempat Makan Pempek Favorit di Palembang

4. Membersihkan Rumah

Aktivitas seru lainnya adalah membersihkan rumah.

Mulai dari menyapu, mengepel, beberes sampai mendekorasi ulang ruangan. Lakukanlah dengan sepenuh hati.

Jika pekerjaan yang kalian sudah selesai dengan sempurna sesuai keinginan kalian pasti lega dan puas.

Ketika umah sudah bersih, rasa puas akan menyelimuti hati. Mood yang awalnya kacau jadi lebih membaik berkat reward tersebut.

BACA JUGA:Lirik Single 'Insan Biasa' Lesti Kejora Trending di YouTube, 500 Ribu Penonton Dalam 24 Jam

5. Menghabiskan Waktu dengan Orang Terdekat

Salah satu lagi yang bisa dilakukan adalah dengan menghabiskan waktu dengan orang terdekat. Bisa piknik keluarga dihalaman ataupun sambil berkebun.

Dengan saling mengobrol ataupun bermain sebuah permainan seru seperti memainkan uno, monopoli, ludo, atau truth or dare bersama-sama.

Dengan begitu, weekend di rumah aja bisa terasa seru dan tidak sepi.

BACA JUGA:Promo Bukber Sepuasnya di Hotel Grand Duta Syariah, Cukup Bayar Rp75 ribu, Yuk Intip Menunya
 
Nah itu dia aktivitas seru yang bisa kalian lakukan saat melakukan weekend di rumah.

Walaupun hanya dirumah tapi bisa tetap seru dan produktif.

Yuk buruan lakuin biar Weekend kalian gak sepi dan gak gitu-gitu aja.

Kategori :