Jokowi Reshuffle Menteri, 2 Menteri dari PDIP Lengser, Pengamat: Konsolidasi Kabinet Mendatang

Jokowi Reshuffle Menteri, 2 Menteri dari PDIP Lengser, Pengamat: Konsolidasi Kabinet Mendatang

Presiden RI Joko Widodo, Senin 19 Agustus 2024, melakukan reshuffle kabinet, 2 menteri yang terkena penggantian berasal dari PDIP yakni Arifin Tasrif dan Yasonna Laoly (batik merah).--

JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - Presiden Joko Widodo melakukan reshuffle kabinet, Senin 19 Agustus 2024. 

Ada tiga menteri baru yang diangkat, menggantikan dua menteri asal PDI Perjuangan yang tak lagi menjabat.

Selain itu, Jokowi menambah kursi untuk jabatan wakil menteri komunikasi dan informatika.

Posisi yang direshuffle oleh Jokowi yakni Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) hingga Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

BACA JUGA:Presiden Jokowi Rombak Kabinet, Ada 6 Pejabat Baru yang Dilantik Hari Ini, Cek Nama di Sini!

BACA JUGA:BREAKING NEWS Jelang Reshufle Kabinet Elit Partai Koalisi Perubahan Jumpa Pers Hari Ini Pukul 18.00

Adapun Menteri dan Kepala Badan yang akan dilantik Jokowi adalah sebagai berikut, Menkumham, Menteri ESDM, Menteri Investasi, tambahan Wakil Menteri Kominfo.

Selain itu, Jokowi juga akan melantik Kepala Badan Gizi Nasional, Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan dan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan.

Secara detail nama dan jabatannya, mereka adalah politikus Partai Gerindra Supratman Andi Atgas dilantik sebagai Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) menggantikan Yasonna Laoly.

Supratman Andi Agtas merupakan Politisi Partai Gerindra ini menggantikan posisi yang sebelumnya dijabat oleh politisi PDIP, Yasonna Laoly.

BACA JUGA: Reshuffle Kabinet, Jokowi Depak 3 Menteri Nasdem Menguat, Koalisi Perubahan Makin Kokoh, Jalan Anies Lempang

BACA JUGA:Dilema, Sikap NasDem Menjelang Reshuffle Kabinet 2023, Tetap di Pemerintahan atau Batalkan Pencapresan Anies

Supratman sendiri sebelumya menjabat sebagai anggota Komisi VIII DPR RI pada periode 2019-2024.

Lalu, ada Bahlil Lahadalia sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menggantikan Arifin Tasrif.

Sumber: