Bangunan Liar Samping Rusunawa Kasnariansyah Jadi TPS Ilegal, Warga Protes ke Camat IT 1 dan Lurah D IV

Bangunan Liar Samping Rusunawa Kasnariansyah Jadi TPS Ilegal, Warga Protes ke Camat IT 1 dan Lurah D IV

Warga sekitaran rusunawa Kasnariansyah protes ke Camat IT 1 dan Lurah D IV terkait tumpukan sampah.-Davidkarnain/radarpalembang.disway.com-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Warga sekitaran rusunawa Kasnariansyah protes ke Camat IT 1 dan Lurah D IV terkait tumpukan sampah.

Tumpukan sampah tepatnya di samping Rusunawa Kasnariansyah masih menjadi momok yang belum temu jalan solusinya.

Diketahui, pintu samping rusunawa Kasnariansyah dekat bak sampah alias Tempat Pembuangan Sampah atau TPS ditutup dan pagar dikunci.

Selama ini, akses tempat sampah atau TPS tersebut digunakan warga sekitar rusunawa Kasnariansyah dan warga luar wilayah tersebut.

BACA JUGA:Dikelola PUPR Palembang, Bau Sampah Penghuni Rusunawa Kasnariansyah Menyengat Ganggu Warga, Apalagi Saat Hujan

Terkait ditutupnya, pintu samping tempat pembuangan sampah atau TPS di rusunawa kasnariansyah, membuat adanya oknum warga bukan sekitaran membuang sampah sembarangan.

Parahnya, sampah warga bukan dari sekitaran rusunawa kasnariansyah menumpuk limbah rumah tangga tersebut di pinggir jalan atau diluar wilayah rusunawa.

Otomatis, permasalahan menahun ini membuat warga yang benar benar bertinggal di sekitaran rusunawa kasnariansyah menjadi gerah.

Apalagi, belum ada respon cepat dari pihak kecamatan IT 1 atau Ilir Timur 1 dan Kelurahan D IV terkait sampah tersebut.

BACA JUGA:Tinjau Fogging, Ratu Dewa Malah Temukan Selokan Mampet Hingga Gunung Sampah di Dekat Rumah Susun

"Kalau warga sekitar jelas tidak akan membuang sampah disamping atau tepatnya diluar pagar rusunawa kasnariansyah,"kata warga yang enggan disebutkan namanya.

Tumpukan sampah tersebut, sambung dia, muncul saat pintu samping akses langsung ke bak sampah di dalam komplek rusunawa ditutup.

"Masalahnya, itu sampah bukan dari warga sekitar tapi warga dari luar, yang membuang sampah sembarangan, meninggalkan tumpukan sampah disana, karena pintu samping ditutup,"jelas dia kepada radarpalembang.com

Sumber: