Bank Mandiri Region II Launching Aplikasi Livin' Merchant Sekaligus Memulai PIM Shopping Rewards 2023

Bank Mandiri Region II Launching Aplikasi Livin' Merchant Sekaligus Memulai PIM Shopping Rewards 2023

Launching Aplikasi Livin' Merchant dan PIM Shopping Rewards 2023 dilakukan Bank Mandiri Region II Sumatera 2 di Atrium Utama Palembang Indah mall, Sabtu 8 Juli 2023.-Salamun Sajati/radarpalembang.disway-

BACA JUGA:Bank Mandiri Region II Jamin Uang Tunai Tersedia di Mesin ATM hingga Idul Fitri

Adapun benefit belanja di PIM melalui Program PIM Shopping Rewards 2023 dari Bank Mandiri Region II Sumatera 2 dan Palembang Indah Mall berupa pemberian kupon untuk mendapatkan Reward Grand Prize Suzuki Baleno dan hadiah menarik lainnya. 

Selama Program PIM Shopping Rewards 2023 dari Bank Mandiri Region II Sumatera 2 dan Palembang Indah Mall, untuk customer yang bertransaksi menggunakan Mandiri Kartu Kredit, Mandiri Debit maupun Livin’ by Mandiri di Mandiri EDC/QRIS Mandiri akan mendapatkan double cupon.

Dengan double cupon dari Program PIM Shopping Rewards 2023 dari Bank Mandiri Region II Sumatera 2 dan Palembang Indah Mall sehingga kesempatan untuk mendapatkan undian semakin besar. 

Selain itu, terdapat juga program PIM Shopping Rewards 2023 juga ada untuk tenant dengan sales volume tertinggi di Mandiri EDC/QRIS Mandiri.

BACA JUGA:Profil Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi Terpilih Jadi Ketua IKA Unsri

Sehingga Program PIM Shopping Rewards 2023 dari Bank Mandiri Region II Sumatera 2 bermanfaat untuk tenant yang ada di Palembang Indah Mall.

Selain itu, Bank Mandiri dalam Launching Livin' Merchant dan program PIM Shopping Rewards 2023 juga menggandeng Kaum Muda dengan berkolaborasi dengan Bujang gadis Kampus sebagai Digital Campaign Ambassador. 

Para Finalis Bujang Gadis Kampus kota Palembang yang diundang dalam acara ini nantinya diharapkan dapat menjadi Influencer kepada para Enterpreneur Muda dalam mengenal dunia Digital khususnya Perbankan melalui Produk-produk Digital Bank Mandiri.  

Adanya sinergi antara perbankan khususnya Bank Mandiri dengan Pusat Perbelanjaan seperti Palembang Indah Mall atau PIM dapat terus berlanjut dan meningkat dimasa yang akan datang.

BACA JUGA:BSB dan Bank Mandiri MoU Trade Finance, 4 Hal Ini Disepekati

"Khususnya untuk mendukung terciptanya cashless society di Provinsi Sumsel,"kata Yunus Mulia.

Penciptaan cashless society di Provinsi Sumsel kerja sama Bank Mandiri Region II Sumatera 2 dan PIM, juga membutuhkan dorong dari otoritas terkait, dalam hal ini Bank Indonesia.

"Tentunya dengan dukungan penuh dari Bank Indonesia, kami (Bank Mandiri) optimis Sumsel akan menjadi salah satu provinsi dengan ekosistem cashless yang baik sehingga dapat menjadi Smart province melalui penerapan cashless society,"kata Yunus Mulia.

"PIM Shopping Rewards 2023, sebenarnya sudah dilakukan sejak 2016 lalu, terus berkolaborasi dan tak pernah putus,"kata Ongki Prastianto, senior manager marketing communication Commercial Palembang Indah Mall.

Sumber: