Hotman Paris Mendadak Mundur Tangani Kasus Bandara Kualanamu, Berikut Alasan Disampaikan

Hotman Paris Mendadak Mundur Tangani Kasus Bandara Kualanamu, Berikut Alasan Disampaikan

Hotman Paris Hutapea--hotmanparisofficial

JAKARTA, RADARPALEMBANG. COM - Kabar mengejutkan dari pengacara kondang, Hotman Paris Hutapea, terkait kasus Asiyah Sinta Dewi Hasibuan, wanita yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, Sumatera Utara, 27 April 2023.

Belum genap satu hari menjadi kuasa hukum dari Ahmad Faisal, suami mendiang Asiyah, Hotman yang awal mulanya bersedia sebagai pengacara korban, tiba-tiba mendadak mundur dan tidak jadi membantu pengungkapan kasus tersebut.

Padahal sebelumnya pada Rabu 3 Mei 2023 pagi, Hotman didampingi Ahmad Faisal dalam konferensi persnya yang disiarkan pada beberapa televisi swasta akan segera melayangkan somasi kepada 6 perusahaan yang dinilai lalai dalam kejadian tersebut.

Nah, apa ada? Berikut alasan disampaikan Hotman Paris melalui video yang diunggah akun Instagram miliknya @hotmanparisofficial

BACA JUGA:Hotman Paris Somasi 6 Perusahaan Terkait Wanita Tewas di Lift Bandara Kualanamu, Cek Berikut Ini!

Hotman Paris Hutapea mengungkapkan, ada banyak pengacara yang berebut untuk mendampingi kasus insiden wanita yang tewas karena jatuh dari lift Bandara Kualanamu, Sumatra Utara, Asiyah Sinta Dewi Hasibuan.

"Itu bagus, itu merupakan motivasi bagi kalian agar mau memberikan bantuan hukum secara cuma-cuma dan agar kalian bebas untuk bertindak secara hukum tanpa di bawah bayang-bayang kepopuleran Hotman.

Maka saya dengan ini menyatakan mengundurkan diri dari ikut memberikan bantuan hukum kepada keluarga korban,"tegas Hotman melalui video yang diunggah akun Instagram miliknya.

BACA JUGA:Ferry Irawan Dituntut 1,5 Tahun Penjara Kasus KDRT

Walaupun memang peranan Instagram Hotman Paris dan peranan nama Hotman 911 akan sangat membantu, namun agar para pengacara lain dapat dengan bebas dan namanya terangkat juga. "Nih saya kasih kesempatan," tuturnya lagi.

Dia mengungkapkan, akan tetap mendukung penegakan hukum tersebut melalui Instagram dan fannya.

Dalam unggahannya, dia juga berucap selamat kepada para pengacara, agar tak berhenti berjuang.

"Semoga nama Anda semakin populer menyaingi Hotman Paris," tutur dia menegaskan.

BACA JUGA:Hotman Paris Dukung Kapolda Metro Jaya Bersihkan Premanisme di Jakarta

Seperti diketahui suami mendiang Asiyah Sinta Dewi Hasibuan atau wanita yang jatuh dari lift Bandara Kualanamu, Sumatera Utara, Ahmad Faisal, belum lama ini meminta bantuan Hotman Paris.

Permintaan Ahmad Faisal tersebut tampak dalam video yang diunggah akun Instagram @hotmanparisofficial.

"Saya Ahmad Faisal Bin Ibrahim, suami kepada mendiang Asiyah Sinta Dewi Hasibuan, dengan ini memohon Bapak Hotman Paris dan tim 911 untuk menjadi kuasa hukum kami," ucapnya dalam video yang diunggah Hotman Paris, Senin 1 Mei 2023.

Ahmad ingin dengan bantuan dari Hotman, maka segala tabir bisa segera terungkap. Dia juga berharap agar mendapatkan keadilan.

Sumber: