75 Jemaah Kembali Berangkat Umroh, UMMI Wisata Tour dan Travel Beri Layanan Tepercaya

 75 Jemaah Kembali Berangkat Umroh, UMMI Wisata Tour dan Travel Beri Layanan Tepercaya

Sebanyak 75 CJU dari berbagai kota dan daerah diberangkatkan umroh oleh PT UMMI Wisata Tour dan Travel kota Prabumulih.-ist-

PRABUMULIH, RADARPALEMBANG.COM - Sebanyak 75 calon jemaah umroh (CJU) dari berbagai daerah, tampak senang dan bahagia. Sebab, niat mereka untuk menunaikan ibadah umroh ke tanah suci Mekah – Madinah, akhirnya tercapai di 2023 ini.

Keberangkatan CJU tersebut diurus oleh perusahaan yang memang sudah dipercaya oleh lapisan masyarakat, dan terbukti memiliki izin resmi dari Kankamenag RI dengan SK PPIU No 15092201175230001 yakni PT Usaha Mumtaza Maliki Internasional (PT UMMI) Wisata Tour dan Travel di Kompleks Masjid Alhikmah Haji Sobri HS Jl KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Prabujaya Kecamatan Prabumulih Timur.

BACA JUGA:PT UMMI Selalu Sukses Berangkatkan Jemaah Umroh, Kiatnya Patut jadi Contoh

 

Direktur Utama PT UMMI Wisata Tour dan Travel Ustaz HM Abdul Wahid mengatakan, sebanyak 75 CJU dari berbagai kota dan kabupaten, di antaranya Prabumulih, Palembang, Indralaya, Muba, dan PALI, sudah diberangkatkan  ke tanah suci Mekah - Madinah untuk menunaikan ibadah pada Sabtu, 11 Maret 2023 lalu, selama 12 hari dengan pembimbing yang sudah berpengalaman dan memilki sertifikat TOT dari Kankemenag RI.

“Untuk mengangkut jamaah itu kita menggunakan dua bus, yakni satu bus diisi sebanyak 45 jemaah dengan fasilitas hotel bintang 4, dan tahun 2023 ini kami sudah dua kali memberangkatkan jemaah untuk umroh yakni di Januari dan Maret, dengan menggunakan pesawat Garuda,” bebernya.

Ustaz HM Abdul Wahid juga mengingatkan CJU untuk membawa vitamin C, obat-obatan, agar fisik tetap sehat dan kuat dalam menjalankan ibadah umroh. Sebab, kondisi di Arab Saudi sekarang sangat dingin.

BACA JUGA:Launching GSMP, BSB Prabumulih Bantu Bibit Buah dan Ikan

Pembimbing ibadah umroh sendiri ada tiga orang yakni Ustaz HM Abdul Wahid, istrinya Hj Yani Mulyani, dan Hj Musdalifah serta Hj Elyana dari Prabumulih dan Muzdalifah dari palembang

“Selaku pemimpin perusahaan perjalanan ibadah umroh ini, berharap perjalanan baik, serta diridhoi Allah Swt dan pulang ke tanah air dengan sehat dan selamat,” harapnya.

Sementara itu, salah satu jemaah umroh Ki Agus Jamaluddin yang baru pulang menunaikan ibadah umroh pada Februari 2023 lalu, mengaku sangat senang dan bangga mendapat bimbingan dari Direktur Utama PT UMMI Wisata Tour dan Travel Ustaz HM Abdul Wahid dan jajarannya.

BACA JUGA:TOL INDRAPRABU Rampung 90 Persen, Indralaya-Prabumulih Hanya 40 Menit, Target Selesai Sebelum Mudik 2023

 

“Sebab ada perhatian penuh sehingga kami jemaah yang sudah tua ini merasa benar-benar diayomi dan dilindungi. Pokoknya selama menunaikan ibadah umroh, kami jemaah nyaman dan aman,” tukasnya. (*)

Sumber: