Nikmati Pizza Kapan Saja, Ini Caranya

Nikmati Pizza Kapan Saja, Ini Caranya

Cissi Pizza di Kota Palembang menyebutkan, pizza frozen sangat praktis, jika ingin dinikmati, tinggal dipanaskan dalam microwave.-henny efendi/palembang-

PALEMBANG, RADAR PALEMBANG – Menikmati pizza kapan saja, tanpa harus repot datang ke gerai terdekat. Kemudahan ini yang belakangan marak ditawarkan pelaku usaha kuliner bagi penikmat kudapan gurih asal Italia ini, dengan menyediakan pizza kemasan frozen.

Salah satunya ada Cissi Pizza.

Cinyi dinda, salah satu agen Cissi Pizza di Kota Palembang menyebutkan, pizza frozen sangat praktis, jika ingin dinikmati, tinggal dipanaskan dalam microwave atau letakkan di atas panci teflon lalu ditutup, panaskan dengan api kecil selama lima menit, pizza siap disantap.

“Pizza frozen ini sangat pas bagi ibu-ibu yang sibuk yang inginnya serba praktis. Jadi bisa jadi alternatif buat kudapan di rumah. Cukup keluarkan dari freezer lalu dipanaskan,” tuturnya, Rabu, 3 Januari 2023.

BACA JUGA:15 Kuliner Palembang Terbaik, Ada yang Bisa untuk Diet

Berawal dari ketidaksengajaan melihat postingan di Instagram yang membutuhkan agen untuk wilayah Palembang yang belum ada. Ia pun memutuskan menggeluti bisnis yang kala itu masih hitungan jari.

“Kita ngobrol sama Cissi Pizza Pusat, mereka menawarkan mau gak jadi pelopor untuk Palembang, kebetulan belum ada di sini, ya udah kita coba,” terangnya.

Selain praktis, Cissi Pizza juga memiliki banyak varian topping, sehingga konsumen tidak akan bosan menikmati pizza Italia yang berpusat di Kota Malang ini.

Tersedia varian meat lovers, supremo, Italian classic, simply cheese, beef pepperoni, rocco hot tuna, vegetariana, mushroom olive, margherita, dan spicy podomoro.

BACA JUGA:Mereka Selalu Lolos Festival Kuliner, Yuk Simak Tips Jitunya

“Untuk varian margherita dan spicy podomoro ini yang terbaru dari Cissi Pizza,” imbuhnya.

Sementara untuk penyimpanan pizza, sarannya, sebaiknya di dalam freezer karena tingkat ketahanan pizza bisa mencapai 10 bulan, kalau di dalam chiller bisa sampai dua hari, untuk suhu ruang hanya bertahan satu hari.

Memasuki tahun 2023, pizza tidak hanya dijual dalam bentuk frozen, tersedia juga siap konsumsi, hanya saja, harga yang ditawarkan juga berbeda. Untuk frozen dibanderol mulai dari harga Rp 30.000 hingga Rp 31.000. Untuk ready to eat dijual dengan harga Rp 35.000.

BACA JUGA:Tahun Baru, Wong Palembang Buang 900 Ton Sampah

Pizza yang sudah memiliki label halal dan terdaftar di BPOM ini bisa dipesan melalui GoFood, GrabFood, dan ShopeeFood. Info lebih lengkap bisa intip Instagram @cissipizzapalembang. (*)

Sumber: