Ridho Yahya Wacanakan Pembentukan Paguyuban Kota Prabumulih Khusus Perantau

Ridho Yahya Wacanakan Pembentukan Paguyuban Kota Prabumulih Khusus Perantau

Walikota Prabumulih, H Ridho Yahya--ist

RADAR PALEMBANG - Dalam rangka mempersatukan para perantau asal Kota Prabumulih yang tersebar luas khususnya di wilayah Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Walikota Prabumulih, Ir H Ridho Yahya MM rencananya akan mendirikan Paguyuban sebagai organisasi pemersatu perantau asal Kota Prabumulih. Hal itu, sekaligus ajang  untuk bersilaturahmi dan saling mengenal satu sama lainnya.

Wako H Ridho Yahya mengatakan, rencana pendirian Paguyuban khusus keluarga perantau asal Kota Prabumulih tersebut berawal dari kegiatan Kunker dikota  Bandung Jawa barat l,beberapa waktu lalu, pada kegiatan tersebut terungkap bahwa terdapat perkumpulan perantau asal Prabumulih di sejumlah daerah di Pulau Jawa itu.

BACA JUGA:Desa Karya Mulya Nominasi Proklim Lestari, Wakili Kota Prabumulih

Menurutnya, jika di sejumlah daerah di luar pulau Sumatera saja terdapat semacam perkumpulan perantau asal Prabumulih, maka kenapa di daerah asalnya di Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). ‘’Kita buat sendiri sebagai upaya mempersatukan masyarakat Kota Prabumulih yang tersebar di daerah kabupaten/kota,” katanya.

Dari 17 Kabupaten/kota yang ada, untuk sementara kita akan mengawali pendirian paguyuban keluarga asal Prabumulih di Kota Palembang terlebih dahulu. ‘’Setelah proses pendataan nantinya seluruh kepala keluarga asal Prabumulih akan kita kumpulkan di sebuah tempat yang layak untuk pembentukan kepengurusan,” ujarnya.

Untuk itu Wako H Ridho Yahya mengajak seluruh perantau asal kota Prabumulih khususnya yang bertempat tinggal di Kota Palembang untuk bergabung dalam sebuah paguyuban keluarga asal Kota Prabumulih dengan adanya paguyuban tersebut diharapkan dapat mempermudah sesama perantau untuk mempererat tali silaturahmi. (and)

 

 

Sumber: