Oknum ASN Lahat Terbitkan IMB Bodong, Inspektorat dan Polisi Kejar Pelakunya

Oknum ASN Lahat Terbitkan IMB Bodong, Inspektorat dan Polisi Kejar Pelakunya

RADAR PALEMBANG -  Oknum ASN yang berdinas di lingkungan Instansi Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Lahat  terbitkan IMB Bodong.  

Kepala Inspektorat Kabupaten Lahat Yunisa Rahman S IP MM,  mengakui adanya okunum ASN Lahat terbitkan IMB Bodong  Dia sudah memanggil sudah melakukan pemanggilan terhadap yang bersangkutan.

"Kasus tersebut, masih terus kami dalami. Oknum ASN itu sudah beberapa kali dipanggil ke Inspektorat Lahat, guna memeriksa dan mendalami atas dugaan penerbitan IMB palsu," pungkas Yunisa

BACA JUGA:Sering Tempat Penemuan Mayat, Tepian Sungai Lematang Dianggap Angker

menjadi sorotan banyak pihak, meski saat ini Polres Lahat terus dipertajam Penyelidikan terhadap kasus tersebut namun Pemkab Lahat diminta tegas agar masalah ini tidak terulang kembali.

Tidak hanya inspektorat yang melakukan penangan terhadap IMB bodong itu. Penyidik Polres Lahat juga sedang melakukan pendalaman atas kasus itu.

"Benar, saat ini masih terus kita dalami dugaan atas penerbitan IMB Palsu tersebut. Akan tetapi, masih untuk orang luar dan kita belum menyentuh Dinas," ungkap Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK, didampingi Kasat Reskrim AKP Herli Kurniawan, SH, disampaikan Kanit Pidkor Polres Lahat IPDA Hendra Tri Siswanto SH, MH, pada Jum'at (22/7/2022).

Menurutnya,  penyidik tidak berani untuk bersipikulasi terkait kasus IMB bodong tersebut, yang diduga dikeluarkan oleh Oknum ASN DPM-PTSP Lahat dan pemohon Surat IMB.

Ketika disinggung untuk pemanggil oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) ditubuh Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM PTSP) Lahat, Kanit Pidkor Polres Lahat belum bisa memastikan. (man)

Sumber: