Libur Lebaran Sampai Kapan? Ini Jadwal Masuk Sekolah setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Kota Palembang

Libur Lebaran Sampai Kapan? Ini Jadwal Masuk Sekolah setelah Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Kota Palembang

Libur lebaran untuk anak sekolah di kota Palembang telah diatur dalam surat edaran kepala disdik kota Palembang, 8-20 April 2024.--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Setelah lebaran Idul Fitri, biasanya siswa sekolah diliburkan beberapa hari ke depan.

Lantas, libur siswa sekolah Lebaran 2024 sampai tanggal berapa? Orangtua dan walimurid wajib tau jadwal ini.

Untuk di Kota Palembang, sekolah akan kembali masuk seperti biasa pada Senin 22 April 2024. Namun kebijakan libur lebaran bisa berbeda-beda di masing-masing wilayah.

Ini tergantung pada kalender pendidikan dimana seluruh sekolah biasanya melaksanakan libur Lebaran sebelum dan setelah 1 Syawal.

BACA JUGA:Hari Ini Mulai Libur Sekolah Menyambut Awal Puasa, Berikut Tanggalnya Berdasarkan Kalender Pendidikan

Waktu libur Lebaran 2024 biasanya menjadi pertimbangan orang tua atau wali siswa yang hendak mudik.

Penjelasan terkait libur sekolah Lebaran 2024 bisa disimak berikut.

Libur sekolah Lebaran 2024 biasanya berlangsung lebih dari seminggu, dimulai sejak sebelum Idul Fitri hingga beberapa hari setelahnya.

Kemungkinan besar, pekan ketiga April 2024, siswa mulai masuk sekolah lagi.

BACA JUGA:PPDB SMA Negeri di Sumsel Dibuka Serentak Mulai 23 April 2024, Tidak Ada Jalur Tes, Cek Jadwal Lengkap di Sini

Sebagaimana disebutkan sebelumnya, libur sekolah Lebaran bisa saja berbeda antar-wilayah.

Artinya, lamanya libur Lebaran setiap sekolah di berbagai wilayah cenderung berlainan.

Misalnya, libur sekolah Lebaran 2024 di DKI Jakarta berlangsung enam hari sebelum dan sesudah 1 Syawal 1445 H.

Sekolah di DKI Jakarta diperkirakan akan kembali masuk pada 18 April 2024.

Sumber: