134.000 Relawan Padati Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK, Hajatan Rakyat Salam Metal 03 Menang Total

134.000 Relawan Padati Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK, Hajatan Rakyat Salam Metal 03 Menang Total

Ratusan ribu massa yang merupakan relawan Ganjar-Mahfud memadati Gelora Bung Karno (GBK) pada kampanye akbar hari ini.--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Pasangan calon presiden-calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD tampil bareng pada Hajatan Rakyat Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu 3 Februari 2024.

Kampanye akbar bertajuk 'Harapan Jutaan Rakyat dan Konser Salam Metal 03 Menang Total' dihadiri sekitar 134.000 relawan Ganjar-Mahfud dari wilayah Jakarta, Banten, dan Jawa Barat.

Hajatan Rakyat Jakarta juga dimeriahkan 500 unit bajaj Relawan Komunitas Bajaj yang berkonvoi dari Cipinang, Jakarta Timur, hingga GBK. 

BACA JUGA:VIRAL! Guru Besar UI Gelar Deklarasi Kebangsaan, Buntut Keresahan dengan Situasi Jelang Pemilu 2024

Ganjar dan Mahfud memberikan orasi di acara tersebut pada sore hari. Terlihat juga Megawati Soekarno Putri dan Puan Maharani di acara itu. 

Namun, rangkaian acara sudah dimulai sejak pukul 12.30 WIB yang diisi dengan penampilan sejumlah musisi, antara lain Tipe X, Young Lex, Deadsquad, Kotak, dan Slank.

Berdasarkan agenda kegiatan dari Tim Media TPN Ganjar-Mahfud, Ganjar Pranowo akan mengawali aktivitasnya hari ini dengan mengikuti gerak jalan sehat "Penguin Fun Walk" di Rusunawa Muara Baru Jakarta.

Kegiatan ini juga akan diikuti Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani dan caleg PDIP Charles Honoris.

BACA JUGA:Rudi Hartono: Nyalakan Obor Pencerahan Politik Jelang Pemilu 2024

Selesai mengikuti Penguin Fun Walk, Ganjar akan menemui dua presiden buruh Indonesia beserta 20 pimpinan konfederasi buruh di Patra Jasa Kuningan, Jakarta Selatan.

Usai pertemuan dengan pimpinan organisasi buruh nasional, Ganjar akan bertolak menuju Kampus Universitas Indonesia (UI) di Depok, Jawa Barat untuk berdialog dengan jajaran sivitas akademika perguruan tinggi terkemuka di Indonesia.

Sementara itu, Polda Metro Jaya telah menempatkan sejumlah personel polisi lalu lintas (polantas) untuk mencegah kemacetan di sekitar area GBK.

"Polda Metro Jaya tetap akan menempatkan personel Dit Lantas PMJ untuk melakukan pengaturan lalu lintas," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keteranganya, hari ini.

BACA JUGA:Mahasiswa Diminta Turun Mengawasi Pemilu dengan Penuh Integritas

Sumber: