Wow! Ini Spesifikasi Mercedes-Benz S600 Guard, Mobil Kepresidenan RI Seharga Rp 7 Miliar

Wow! Ini Spesifikasi Mercedes-Benz S600 Guard, Mobil Kepresidenan RI Seharga Rp 7 Miliar

Berikut Spesifikasi dari Mercedes-Benz S600 Guard merupakan mobil kepresidenan RI yang memiliki harga Rp 7 Miliar--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Berikut Spesifikasi dari Mercedes-Benz S600 Guard merupakan mobil kepresidenan RI yang memiliki harga Rp 7 Miliar.

Mobil Kepresidenan Mercedes-Benz S600 Guard atau yang sering disebut dengan mobil RI 1 merupakan salah satu mobil yang didesain kusus untuk digunakan oleh Presiden di dalam Negeri.

Spesifikasi Mercedes-Benz S600 Guard  yang canggih dapat memberikan perlindungan kepada Presiden Jokowi dari berbagai ancaman.

Mesin bensin yang dimiliki oleh mobil ini adalah V12 yang berkapasitas 5500 cc dimana tenaganya dapat mencapai 530 daya kuda dan torsi mesinnya 830 Nm. 

BACA JUGA:MPV Ini Bakal Jadi SUV Tergagah di 2024, Veloz X-Urban Pesaing Honda BR-V, Xpander Cross hingga Stargazer X

Mobil ini sendiri memiliki kecepatan maksimum hingga 210 km/jam. Fitur bantuan pengemudi dari mobil merecedes Benz S600 Guard ini juga sudah sangat mempuni.

Mobil kepresidenan ini juga dilengkapai dengan fitur canggih seperti plus Brake yang dapat mendeteksi rem parkir elektronik, Pre Safa Brake, Distronic Plus with Stop and Go, Active Lane Keeping Assist,  dan Active Blind Spot Assist.

Fitur lainnya untuk bantuan pengemudi sendiri ialah Night View Assist Plus, dimana fitur ini membuat pengemudi dapat melihat objek yang ada diluar mobil walaupun dalam keadaan gelap.

Body mobil yang kuat membuat mobil ini bisa menahan serangan senjata M60, dan juga kaca yang tebal pada bagian mobil ini dapat menahan dan melindungi penumpangnya dari serangan peluru.

Pada bagian bawah sendiri mobil ini didesain dengan pelat khusus, yang mana pelat ini diletakan pada bagian bawah mobil untuk menahan apabila adanya alat peledak.

BACA JUGA:Siap-siap, Mobil Listrik Hyundai Ioniq 7 Segera Meluncur Tahun Depan, di Indonesia, Ini Bocoran Spesifikasinya

Untuk bagian ban mobil sendiri, Mercedes-Benz S600 Guard milik presiden Jokowi ini dirancang dengan teknologi Run Flat Tires, dimana membuat ban mobil ini tetap bisa dijalankan.

Mobil RI 1 ini sendiri juga memiliki sistem udara yang khusus, dimana sistem udara ini akan menyediakan oksigen apabila diketiran mobil terdapat gas berbahaya.

Tangki yang ada pada mobil ini juga sudah menggunakan tangki yang self sealing, dimana tangki ini merupakan tangki anti bocor dan dapat memedamkan apabila adanya api.

Sumber: