Anas Urbaningrum Yakinkan Kader PKN, Jadi Penentu Arah Politik Indonesia Meski Belum Bisa Usung Calon Presiden
Ketum Pimnas PKN, Anas Urbaningrum menyakinkan para kader lewat orasi politiknya kalau PKN akan menjadi penentu arah politik di Indonesia--
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Ketum Pimnas PKN, Anas Urbaningrum menyakinkan para kader lewat orasi politiknya kalau PKN akan menjadi penentu arah politik di Indonesia.
Orasi politik dan motivasi disampaikan oleh Ketua Umum Pimpinan Nasional (Pimnas) Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), Anas Urbaningrum kepada seluruh kader dan simpatisan PKN Sumsel di Hotel Aryaduta Palembang pada Selasa, 12 September 2023.
Pada kesempatan tersebut Anas menyampaikan pada Pilpres 2024 mendatang PKN masih sebatas ikut meramaikan, belum masuk pada pengusungan nama.
Namun, Anas memastikan kalau nanti akan ada kursi di tiap tingkatan yang diwakilli oleh caleg dari PKN, bahkan untuk Pilpres.
BACA JUGA:Orasi Anas Urbaningrum di Palembang, Tegaskan Ideologi PKN untuk Kemajuan Indonesia
"PKN bakal menentukan pasangan (Pilpres) yang akan di dukung. Tunggu tanggal mainnya dan melihat perkembangan.
Kalau kita sudah mengusulkan nama, maka akan setia dengan nama yang di usung tersebut,” tegas Anas.
Selain itu dalam orasinya Anas juga menegaskan kembali bahwa ideologi dari PKN sanagt kuat untuk negara ini (Indonesia).
Ideologi PKN adalah ideologi negara bernilai ketuhanan, nasionalisme, kemanusiaan, demokratis dan keadilan sosial bagi masyarakat Indonesia.
BACA JUGA:Anas Urbaningrum Kenang Jasa Ojek Saat di Senayan Ketika Safari Politik ke MUBA
PKN akan terus memperjuangkan penindasan, kemiskinan dan lainnya dan PKN tidak akan menjadi Partai yang mengikuti arah angin kemana.
“Namun saya yakin PKN akan menentukan arah angin Indonesia kedepan,"kata Anas.
Kenapa PKN belum menentukan siapa yang akan diusung dalam pilpres nanti? Anas tegas katakan karena PKN tidak ada mau ada drama atau prank yang terjadi sekarang.
"PKN akan menentukan pasangan yang akan didukung kita tunggu, kita lihat sekarang ini ada drama politik, kita akan setia jika sudah menentukan siapa yang akan diusung dalam pilpres nanti," tegas dia.
Sumber: