Cuti Bersama Idul Adha 1444 H, BNI Kembali Buka di 30 Juni Nanti, Khusus 2 Layanan Ini?

Cuti Bersama Idul Adha 1444 H, BNI Kembali Buka di 30 Juni Nanti, Khusus 2 Layanan Ini?

BNI kembali buka operasional kantor layanan sehari usai Idul Adha 1444 H, atau Jumat 30 Juni 2023. Foto layanan BNI KCU Palembang Musi.-Salamun Sajati/radarpalembang.disway-

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI tetap memberikan pelayanan selama Cuti Bersama Hari Raya ldul Adha 1444 H pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023.

Layanan tetap buka selama cuti bersama Hari Raya ldul Adha 1444 H pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berikan kepada nasabah Kredit Usaha Rakyat (KUR).

Selain itu, nasabah BNI Wirausaha (BWU) juga bisa mengakses layanan perbankan yang tetap buka selama cuti bersama Hari Raya ldul Adha 1444 H pada tanggal 28 dan 30 Juni 2023.

Meski tetap membuka layanan kantor bank, BNI memberlakukan operasional terbatas untuk selama cuti bersama libur Idul Adha 1444 H.

BACA JUGA:Kejahatan Pembobolan Rekening Mengatasnamakan BNI Kembali Marak, Waspadalah? Cek Link Resmi BNI di Sini?

Operasional terbatas BNI selama cuti bersama Idul Adha 1444 H, khusus layanan di seluruh kantor cabang, kantor cabang pembantu, dan kantor kas BNI, yakni mulai pukul 09.00 hingga 15.00 Waktu Setempat (WST).

Kegiatan operasional terbatas BNI selama cuti bersama libur Idul Adha 1444 H ini memungkinkan nasabah untuk melakukan beberapa transaksi terkait KUR dan BWU.

Termasuk pemrosesan pengajuan, penandatanganan akad kredit, dan transaksi lain di BNI selama cuti bersama libur Idul Adha 1444 H yang berkaitan dengan pinjaman tersebut.

"Keputusan ini diambil untuk memastikan kelancaran dan kenyamanan nasabah,"kata Corporate Secretary BNI, Okki Rushartomo dalam keterangan resminya dilansir radarpalembang.com.

BACA JUGA:Nidji Ramaikan Gelegar Rejeki BNI GaPakeNanti di Palembang

Pembukaan layanan operasional terbatas BNI selama cuti bersama libur Idul Adha 1444 H ditujukan bagi membutuhkan layanan tersebut selama periode libur dan cuti bersama. 

Dengan demikian, nasabah BNI yang ingin memperoleh atau mengurus KUR dan BWU tetap dapat mengajukan dan melanjutkan prosesnya selama periode tersebut.

"Kami (BNI) menyadari pentingnya dukungan finansial dalam memajukan usaha,"kata Okki Rushartomo, Rabu 28 Juni 2023.

Oleh karena itu, Okki Rushartomo, BNI berkomitmen untuk tetap melayani nasabah yang membutuhkan akad KUR dan BWU selama libur dan cuti bersama Idul Adha 1444 H.

Sumber: