Terbaru, Daftar Saldo Minimal Tabungan di Bank BUMN, Mulai dari Mandiri, BNI dan BRI Tahun 2023

Terbaru, Daftar Saldo Minimal Tabungan di Bank BUMN, Mulai dari Mandiri, BNI dan BRI Tahun 2023

Kartu debit dari Bank Mandiri dan BNI. Bagi nasabah wajib mengetahui saldo minimal tabungan yang dimilikinya. -Davidkarnain/radarpalembang.disway-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Dalam setiap produk tabungan, ada yang namanya jumlah saldo minimal tabungan

Bagi nasabah, sangat penting untuk mengetahui jumlah saldo minimal tabungan dari produk yang ditawarkan bank. 

Saldo minimal dari produk simpanan atau tabungan perbankan statusnya akan mengendap dan tak bisa diambil oleh nasabah. 

Jika saldo di ATM sudah menyentuh saldo minimal tabungan dari bank, maka nasabah tidak akan bisa menarik uang tersebut. 

BACA JUGA:Peringati HUT, Bank Mandiri Gelar Promo Serba 25, Cek Daftar Program Belanja di Sini

Namanya juga saldo minimal tabungan, maka jumlahnya dinilai tak akan memberatkan nasabah. 

Saldo minimal merupakan jumlah dana yang tertahan atau mengendap dan ditentukan oleh pihak bank terhadap tabungan nasabah.

Saldo minimal tabungan tersebut berfungsi sebagai pengaman jika nasabah tidak aktif menggunakan rekening. 

Kebijaka penerapan saldo minimal tabungan yang tertahan itu untuk menjaga saldo tabungan agar tidak nol sehingga tetap dalam kondisi aktif.

BACA JUGA:Ribuan Warga Palembang Ikuti Bank Jateng Friendship Run 2023

Sehingga, saldo yang mengendap akan digunakan oleh pihak bank untuk menutupi biaya-biaya transaksi.

Beberapa bank menggunakan sisa saldo tersebut sebagai biaya penutupan rekening tabungan yang tidak aktif. 

Untuk itu, penting bagi para nasabah mencatat minimal saldo dari produk-produk tabungan bank sebelum memilih dan menggunakannya.

Masing-masing bank memiliki kebijakan yang berbeda untuk menetapkan saldo minimum tabungan atau rekening di ATM nasabah. 

Sumber: