Videonya Viral, Pelaku Pemukulan Driver Ojol di Palembang Jadi Buron, Pantau Terus

Videonya Viral, Pelaku Pemukulan Driver Ojol di Palembang Jadi Buron, Pantau Terus

Polisi sedang memburu pelaku penganiayaan terhadap driver ojol yang videonya viral setelah kejadian pada Senin 10 April 2023 tadi.--tangkapan layar instagram@robertsihombing72

PALEMBANG, RADARPALEMBANG. COM - Pelaku pemukulan terhadap korban driver ojek online (ojol) bernama Zulkarnain (58), warga Jalan AKBP H Umar, Gang Damai, Kelurahan Ario Kemuning, Kecamatan Kemuning pada Senin 10 April 2023 sekitar pukul 16.00 WIB bakal tidak bisa tidur nyenyak.

Ia terus diburu oleh Unit Pidana Umum (Pidum) dan Tim Anti Bandit (Tekab) 134 Satreskrim Polrestabes Palembang.

Pelaku yang diduga adalah warga di sekitar lokasi kejadian itu telah melarikan diri dan dikabarkan bersembunyi di sebuah tempat.

Kejadian menjadi sorotan publik setelah videonya viral di media sosial dari rekaman cctv di depan rumah warga yang menumpang ojek korban di Jalan Pelita, Sekip Bendung.

BACA JUGA:Kepercayaan Publik Terhadap Polda Sumsel Terus Naik Capai 70,8 Persen

Dari unggahan di akun instagram@robertsihombing72 pada Kamis 13 April 2023, disarankan agar pelaku segera menyerahkan diri. Robert juga mohon doanya agar timnya bisa segera menangkap pelaku.

"Kami akan terus mencari pelaku. Ternyata pelaku sempat bersembunyi di rumah adiknya di daerah Rambutan.,"tegas Robert tertulis dalam akunnya dibanjiri 217 komentar dan disukai oleh 1.932 nitizen.

Banyak dukungan diberikan nitizen, agar pelaku segera bisa ditangkap. Salah satunya palembang.update:Idola mimin akhirnya turun tangan,

Yang dibalas yeyen_pahlawan:dapat tu la.tunggu bae.kalu bang robert la turun tangan.nangis kau gek jingokla.wong tuo itu samo cak bapak kau oii. Ada juga syakilla_rimba: Alhamdulillah.terimokaseh guai/buat timnyo. Bapak2 Kepolisian Yth..terimokaseh Pak Robert.Yth Bapak2 Kepolisian Yth..

BACA JUGA:Polda Sumsel Raih Peringkat 8 Nasional, Citra Polri Berangsur Membaik, dari 34 Polda se-Indonesia

dickywijayasusantoe:nitip ndan BOGEM MENTAH 3x sebesak kepelan es kapal milo ndan.biar gigi DPO itu patah 15.robie1356:Klo lah turun tangan oom kito ni..dem..lemak nyerahlah..Nak ke ujung telong sano...Dapet tulah kau...

Berdasarkan rekaman cctv yang beredar, korban baru saja mengantarkan penumpangnya, tiba-tiba langsung dianiaya oleh Orang Tak Dikenal (OTD), seorang pria mengendarai sepeda motor.

Aksi penganiayaan terjadi di Jalan Pelita, Sekip Bendung, yang akhirnya viral di media sosial.  

Korban mengalami luka-luka di sekujur tubuhnya, kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Kemuning, Selasa 11 April 2023.

BACA JUGA:Konten Makan Kulit Babi, Influencer Lina Lutvia Kesenggol Hukum, Kena Lapor ke Polda Sumsel

Kepada polisi, korban menceritakan kejadian yang dialami ketika dirinya usai mengantarkan seorang penumpangnya ke TKP.

Namun, saat hendak memutar balik dan akan memasuki Gang Loben di TKP korban berpapasan dengan pelaku yang hendak keluar dari jalan yang sama.

"Pelaku meminta saya minggir karena menghalangi jalan. Lalu pelaku turun dari atas motornya dan langsung memukul dengan tangan kanan sebanyak dua kali ke arah mulut saya hingga saya terjatuh," terang korban.

Kejadian itu sempat dilerai oleh  penumpang yang telah masuk ke rumah karena mendengar suara keributan bersama suaminya.

Sumber: