Helikopter Kapolda Jambi Kecelakaan di Bukit Tamiai Kerinci, 8 Penumpang Dalam Keadaan Hidup
Anggota Tim SAR berfoto menunjukkan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono sedang terbaring berselimut mendapatkan perawatan petugas di perbukitan Kerinci, Provinsi Jambi Pada Senin, 20 Februari 2023. --
JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Helikopter yang ditopangi Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono bersama rombongan mengalami kecelakaan di Bukit Tamiai, Kabupaten Kerinci. Heli kopter mengalami masalah teknis sehingga terpaksa melakukan pendaratan darurat.
Pada Senin, 20 Februari 2023 Siang, Basarnas (Badan SAR Nasional) gabungan TNI dan Polri yang beranggotakan 350 personial, telah berhasil menemukan titik lokasi tempat pendaratan darurat heli kopter Kapolda Jambi itu.
Menurut Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo, saat ini Tim SAR sedang dalam proses evakuasi. Tim SAR juga telah mendistribusi logisti untuk rombongan Kapolda Jambi itu termasuk power bank untuk kelancaran komunikasi.
BACA JUGA:Eksotik Batik Kunjur Muara Enim Binaan PTBA Pukau Pengunjung New York Indonesia Fashion Week
‘’Titik lokasi pendaratan darurat heli kopter itu ditemukan pada Pukul 04.00 WIB. Tim SAR langsung melakukan proses evakuasi dan mendistribusikan bahan makanan dan air dengan menggunakan heli kopter Dit Pol Airud,’’ujar Irjen Pol Dedi menukil dari Antara.
Menurut Dedi, begitu mendapat berita heli kopter Kapolda Kecelakaan, dua tim dari Basarnas langsung bergerak melakukan pencarian.
Helikopter Polri jenis Bell 412 SP dengan Nomor Registrasi P-3001 yang ditompangi Kapolda Jambi itu membawa 8 orang, pada penerbangan Minggu, 19 Februari 2023, malam WIB.
BACA JUGA:Walikota Palembang Tegaskan Arah Pembangunan 2024-2026, Forum Konsultasi Publik RKPD
‘’ Dari tadi malam ada 2 tim yang bergerak mencari lokasi pendaratan darurat heli kopter itu. Hingga tadi siang, sudah 6 helikopter dikerahkan untuk melakukan pencarian dan evakuasi. Masing-masing 2 helikopter Polri, 1 pesawat Basarnas dan satu pesawat TNI AU,’’tambah Dedi.
Dedi juga menyampaikan perkembangan terakhir hasil pencarian. Pihaknya juga telah bisa berkomunikasi dengan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono dan rombongan.
‘’Saat ini tim darat sedang menentukan titik penjemputan Pak Kapolda dan rombongan. Tim udara baik itu helicopter Polri maupun helicopter Basarnas sudah bergera dari Jambi ke Kabupaten Kerinci,’’ujarnya.
Dedi juga menyampaikan mengenai teknis evakuasi. Helikopter evakuasi tidak akan melakukan pendarata, karena lokasi kecelakaan berada di ketinggian.
‘’Kendala paling utama dalam melakukan evakuasi adalah factor cuaca berkabut. Hujan pun tiba secara tiba-tiba.’’
Sumber: