Beraninya Aiman Benarkan Temuan Uang Ratusan Miliar di Rumah Ferdy Sambo, Terkonfirmasi dari Sumber Tepercaya

Beraninya Aiman Benarkan Temuan Uang Ratusan Miliar di Rumah Ferdy Sambo,  Terkonfirmasi dari Sumber Tepercaya

Jurnalis TV Swasta Aiman Witjaksono membenarkan adanya temuan uang ratusan miliar di rumah Ferdy Sambo. -foto:instagram/@AimanWitjaksono--

RADAR PALEMBANG – Beraninya Aiman Witjaksono membenarkan temuan uang ratusan miliar di bungker Rumah Ferdy Sambo di Jalan Bangka, Jakarta Selatan meskipun sebelumnya sudah dibantah  Oleh Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo.

Sejak sepekan lalu, santer berada kabar, penyidik Timsus  Polri menemukan uang Rp 900 miliar di bungker rumah Ferdy Sambo saat melakukan penggeledahan untuk mencari barang bukti terkait tweasnya Brigadir J alias Brigadir  Nofriyansyah Yosua Hutabarat.

Sehari setelahnya klarifikasi dari Polri, tiba-tiba jurnalis televisi swasta Aiman Witjaksono membuat cuitan di akun twitternya @AimanWitjaksono dan membenarkan ada temuan uang ratusan miliar itu. 

Aiman Wistjaksono mengaku, mendapatkan konfirmasi kebenaran kabar ada temuan uang ratusan miliar di Rumah Ferdy Sambo dari sumber yang layak dipercaya.

BACA JUGA:Jaksa Geledah Bawaslu Sumsel, Terkait Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah Dana Hibah di Bawaslu Prabumulih

Atas dasar itu, dia tidak-ragu-ragu membenarkan temuan uang itu melalui uanggahan di akun  twitternya.

"Saya sudah mendapatkan informasi dan saya sudah mengonfirmasi. Sekarang pertanyaannya, untuk apa uang tersebut, hasil dari mana dan milik siapa?," ujar Aiman.

Kemudian dalam akun twitternya @AimanWitjaksono mengaku telah  mencoba kroscek dengan mendatangi salah satu rumah Ferdy Sambo di Jl. Bangka, Jakarta Selatan.

"Saya langsung menuju lokasi rumah Sambo di Jl. Bangka, tetapi saya tak bisa menemui penghuni rumah meskipun dalam pemantauan saya di dalam ada penghuninya" tulis Aiman, dilansir dari Twitter @AimanWitjaksono.

BACA JUGA:Kolaborasi Astra Motor Sumsel - Telkom Akses Kampanyekan Keselamatan Berkendara

"Saya hanya bertemu penjaga lingkungan sekitar yang meminta kami untuk tidak melakukan peliputan di sekitar rumah Sambo ini" ujarnya.

Jurnalis dan pembawa berita di salah satu program televisi swasta, Aiman Witjaksono belakangan ini tengah jadi sorotan.

Nama Aiman Witjaksono menjadi viral usai dirinya mengonfirmasi adanya temuan uang berjumlah besar di rumah Irjen Pol Ferdy Sambo.

Menurut keterangannya, uang yang ditemukan di rumah mantan Kadiv Propam tersebut mencapai ratusan miliar.

Hal ini Aiman ungkapkan melalui akun Instagram pribadinya pada Minggu 22 Agustus 2022.

BACA JUGA:PWI Muara Enim Demo PTBA , Buntut Oknum Pegawai Intimidasi 12 Wartawan Saat Peliputan

"Saudara saya berada di kawasan Jakarta Selatan dan tidak jauh dari sini adalah Irjen Ferdy Sambo yang berada di Mampang, Jakarta Selatan," ujar Aiman.

"Yang jelas, ada uang yang banyak dirumah itu, betul" ucap Aiman Witjaksono.

Pengakuan Polri soal Temuan Rp 900 Miliar di Bungker

Di tengah kasus pengusutan kasus Brigadir J yang bergulir, belakangan ini beredar isu jika terdapat bungker berisi uang Rp 900 miliar di rumah Irjen Pol Ferdy Sambo.

Kabarnya uang berjumlah besar di rumah Ferdy Sambo itu diduga merupakan aliran dana yang berkaitan dengan motif tewasnya Brigadir J.

Terlebih lagi nama Irjen Pol Ferdy Sambo juga dikaitkan dengan konsorsium 303 bersama dengan sejumlah petinggi Polri.

BACA JUGA:Beredar Video Tumpukan Dollar di Koper Pasca Polri Klrafikasi Soal Uang Rp900 Miliar di Bungker Ferdy Sambo

Terkait hal ini, Polri akhirnya ikut buka suara perihal isu adanya bungker Rp 900 miliar di rumah mantan Kadiv Propam tersebut.

Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan pihaknya sudah menggeledah lokasi tersebut.

Namun setelah ditelusuri, bisa dipastikan hasilnya nihil atau tidak ditemukan bungker tersebut.

"Berdasarkan informasi dari tim khusus yang melakukan penggeledahan di beberapa tempat Irjen FS, info soal bungker Rp900 miliar tidaklah benar," kata Dedi, Sabtu 20 Agustus 2022.

Namun Dedi menekankan pihak kepolisian telah menyita sejumlah barang bukti tapi tidak menemukan adanya bungker seperti yang ramai diperbincangkan.

BACA JUGA:Rektor Prof Karomani Hijrah dari Unja ke Unila Lalu Tertangkap KPK, Begini Respon dari Jambi

Dedi pun tidak menjelaskan secara detail barang bukti apa saja yang disita. "Apa saja yang disita itu untuk pembuktian nanti di persidangan. Timsus melakukan penyidikan dengan langkah pro justitia," ujar Dedi.

"Tim khusus terus bekerja. Mohon sabar dan dukungannya. Komitmen kami sejak awal mengusut perkara ini sampai tuntas dengan mengedepankan pendekatan scientific crime investigation," ucapnya.

Video Tumpukan Dollar di Sebuah Rumah

Sebuah video  tumpukan dollar dalam sejumlah koper berwarna silver beredar di jejerang media sosial.

Tumpukan mata uang dollar tersusun tersusun rapi di salah satu rumah, muncul setelah Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo klarifikasi dan membantah isu temuan uang senilai Rp900 miliar di dalam Bungker Rumah Irjen Pol Ferdy Sambo, Jalan Bangka, Jakarta Selatan.

BACA JUGA:Jambore Petani Milenial di OKU Timur Bakal Dihadiri Wamentan

Koper-koper berwarna silver itu tergeletak menghiasi pintu lorong masuk. Belum dapat dipastikan dan belum ada klarifikasi atau penjelasan dari Kominfo atau Kepolisian terkait video tumpukan dollar di koper  yang beredar itu.

Adalah akun twiter @opposite090192 yang mengekspor video itu, pada 23 Agustus 2022 pukul 0:01. Dalam captionnya akun @opposite090192 mempertanyakan keberadaan tumpukan uang dollar itu.

Benarkah? Ngeri juga kalau bener. 900 miliar bukan rupiah tapi dollar AS. Kalau dipikir pelit juga sianu. Moso timbunan duit segitu banyaknya, biaya suap pembunuhan hanya 1M. Polri silakan klarifikasi publik menanti,’’ demikian caption akun itu.

Menyikapi video yang tumpukan mata uang dolar dalam sejumlah koper itu, Politisi Gerindra Arief Poyuono angkat bicara terkait fenomena yang mencuri perhatian publik.

Dia mengaku heran dengan klarifikasi atau bantahan yang disampaikan. Heran lantaran baru disebut hoaks setelah beredar dan menjadi bahan pembicaraan warung kopi.

“Kok berita Rp 900 miliar sudah seminggu baru diklarifikasi itu hoax, enggak dari awal awal ya. Maka mari kita gelengkan kepala. Kalaupun benar (Rp 900 miliar) itu dari judi online ya disita saja untuk negara. Untuk tambah-tambah subsidi BBM,”  ujar Arief Poyuono  pada Selasa,  23 Agustus 2022.

Informasinya dari Seorang Kombes

Sebelumnya dalam YouTube Kombes TV dalam program Aiman dalam wawancara dengan kuasa hukum Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak membuat pengakuan cukup mengejutkan.

Kamaruddin mengatakan bahwa dirinya mendapat informasi penting dari sosok tak sembarangan terkait kepemilikan uang miliaran rupiah Ferdy Sambo.

Ia menduga bahwa uang miliaran rupiah telah mengalir ke sejumlah ajudannya sejak Juli 2022 lalu.

Informasi tersebut ia dapatkan dari sosok polisi berpangkat Kombes Pol (Komisaris Besar Polisi).

"Di bulan Juli saya sudah mendapat informasi dari salah satu Kombes Pol masih aktif dan dia mensuplai informasi itu ke saya," ujar Kamaruddin seperti dilansir dari tayangan YouTube Kombes TV dalam program Aiman.

 Artikel ini sudah tayang sebelumnya di disway.id dengan judul: Heboh Aiman Witjaksono Benarkan Temuan Uang di Rumah Ferdy Sambo, Pengakuan Polri Cuma Isapan Jempol?

  

Sumber: disway.id