Musdalub DPD Golkar Sumsel, Bobby Terpilih Secara Aklamasi, Fokus Menangkan Airlangga

Musdalub DPD Golkar Sumsel, Bobby Terpilih Secara Aklamasi, Fokus Menangkan Airlangga

RADAR PALEMBANG – Musdalub DPD Golkar Sumsel yang berlangsung di Wyndam Hotel Palembang dari 6-7 Juli, berhasil menetapkan ketua definitif.  

Bobby terpilih secara aklamasi dan mendapat dukungan penuh dari 17 DPC Golkar kabupaten/kota se-Sumsel. 

DPD Golkar Sumsel mengalami kekosongan pimpinan definitif sejak Dodi Reza Alex tersandung kasus oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan telah divonis 6 tahun penjara. 

Musdalub adalah sebuah kebutuhan mendesak, mengingat tahapan Pemilu 2024 sudah dimulai. Partai politik harus melakukan konsolidasi ke dalam maupun keluar untuk dapat meraih suara signifikan dalam Pemilu. 

Pada Musdalub DPD Golkar Sumsel, 17 Kabupaten/kota bulan memberikan dukungan kepada Bobby Adhityo Rizaldi lalu terpilih secara aklamasi. 

BACA JUGA:Airlangga Hartarto Ungguli Prabowo dan Puan di Kantong Suara Pemilih Komunitas Digital

Para kader di daerah percaya kepada Bobby sebelumnya Plt DPD Golkar Sumsel, akan dapat mengorkestrasikan mesin politik Golkar untuk menangkan Airlangga Hartarto dan Golkar pada Pemilu 2024. 

Menurut Sekretaris DPC Golkar Kabupaten OKU, Awan Prayudhi SE, dukungan kepada Bobby Adhityo Rizaldi secara penuh dan bulat.

“Alhamdulillah. Musdalub DPD Partai Golkar Provinsi Sumatera Selatan berjalan lancar dan kondusif. Dan menghasilkan keputusan Bapak H Bobby Adhityo Rizaldi terpilih menjadi Ketua Definitif secara aklamasi,” ujar Awan, kepada media ini melalui WA.

Golkar OKU, kata Awan siap menyukseskan dan mendukung program H Bobby Adhityo Rizaldi. “Kita Golkar OKU siap bersinergi dan menyukseskan program Bapak H Bobby Adhityo Rizaldi,” tegas Awan.

BACA JUGA:Elektabilitas Capres di Sumatra, Survei Charta Politika: Ganjar, Anies dan Prabowo Menguasai

Lebih lanjut kata Awan, DPC Partai Golkar OKU, siap menjalankan perintah Ketua Definitif Bobby Adhityo Rizaldi.

 “Perintah Pak Bobby, memperkuat konsolidasi internal dan fokus untuk menangkan Pak Airlangga Hartarto di Pilpres. Tentu saja juga fokus menangkan  Partai Golkar di Pileg 2024 mendatang,” papar Awan.  

Salah seorang unsur Wakil Ketua DPD Golkar Sumsel, Herman Firdaus ketika dihubungi via telepon mengatakan dengan hasil Musdalub tersebut, maka Bobby Adhityo Rizaldi merupakan formatur tunggal. 

Sumber: okutimurpos.disway.id