Deklarasi Relawan Ganjar di Sumsel Masif, Sudah Tingkatkan Elektabilitas? Begini Kata Pengamat

Deklarasi Relawan Ganjar di Sumsel Masif,  Sudah Tingkatkan Elektabilitas? Begini Kata Pengamat

RADAR PALEMBANG  - Deklarasi relawan Ganjar di Sumsel  sebagai calon presiden pada Pemilu 2024 yang sangat masif  mendapat perhatian dari pengamat politik dan lembaga survei untuk melihat pengaruhnya terhadap peningkatan elektabilitanya.

Menurut Direktur Eksekutif Lembaga kajian Publik Independen ( LKPI ) Arianto M. Ikom. Pol, tujuan dari deklarasi relawan capres  itu tujuan utamanya adalah untuk meningkatkan  elektabilitas.

Begitu juga dengan deklarasi relawan ganjar di Sumsel yang sangat masif  akan meningkatkan elektabilitas Gubenur Jawa Tengah Ganjar Pranomo sebagai calon presiden pada Pemilu2024 mendatang.

‘’Dengan banyaknya deklarasi Ganjar sebagai capres, maka elektabilitasnya di Sumsel akan melejet dan berada di papan atas untuk beberapa bulan ke depan,’’ujar Arianto M.

BACA JUGA:PT BA Siapkan Satu Bumi, Sebuah Program Untuk Masa Depan , Seperti Apa?

Menurutnya, pada prinsipnya setiap deklarasi akan meningkatkan elektabilitas calon yang diusung. Tim sukses dari capres itu akan membentuk banyak sayap-sayap lalu digerakkan secara bersamaan.

Di Sumsel beberapa sayap  tim sukses gajar yang melakukan deklarasi adalah: Pertama,  relawan Mak Ganjar dan Ganjar Milenial. Kedua, Asosiasi Kiai dan Pengasuh Majelis Dzikir-Tahfidzul Qur’an se kota Palembang .

‘’Mereka masif  deklarasi di sejumlah daerah di Sumsel . Baru-baru ini,  ada Petani Tebu Rakyat di Kabupaten Ogan Ilir yang melakukan deklarasi dukung Ganjar untuk Presiden 2024,"tambahnya kepada kata awak media, Sabtu (2/7).

Arianto melanjutkan, deklarasi tersebut bertujuan untuk meningkatkan elektabilitas Ganjar Pranowo dan memperlebar interval elektabilitasnya  terutama dari Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

BACA JUGA:Opening Ceremony Fornas VI Sumsel Gegap Gempita, Menpora Sebut Contoh Bagi Daerah Lain, Kenapa?

"Bisa jadi, ada target beberapa bulan ke depan agar  elektabilitas Ganjar Pranowo harus berada di atas dua rival utamanya yaitu Anies Baswedan dan Prabowo Subianto,”ujar dia.

Mantan peneliti Lembaga Survei Indonesia (LSI) ini,  mengatakan dari survei-survei sebelumnya, memang  Sumatera Selatan masih menjadi basis Prabowo Subianto yang sudah dua kali maju di Pilpres.

Dengan mengarahkan deklrasi relawan bergerak seretak ke bawah hingga menyentuh langsung masyarakat, maka pengaruhnya pasti akan meningkatkan popularitas, akseptabilitas dan elektabilitas Ganjar Pranomo di Sumsel.

Apalagi  sebagai seorang pendatang baru di bursa capres, nama Ganjar Pranowo sudah menempati papan atas pada survei survei lembaga yang kredibel secara nasional.

Dari data-data survei Ganjar Pranowo semakin meningkat, baik popularitas, akseptabilitas.  ‘’Trend elektabilitas Ganjar juga meningkat di provinsi Sumatera Selatan,’’tugas .

BACA JUGA:Total Gaji ke-13 ASN Sumsel Rp195,57 Miliar, Dorong Pemulihan Ekonomi Nasional

Arianto  melihat tren peningkatan elektabilitas Ganjar itu murni bersumber dari deklarasi relawan-relawan yang sangat massif dan sampai ke lapisan masyarakat desa.

Menurut Arianto, dari pengalaman survei perilaku pemilih di Indonesia, kalau dilakukan gerakan dari para relawan ini, biasanya memang sangat efektif untuk mendongkrak bahkan memperlebar jarak elektabilitas.

Ini bisa terjadi mengingat, para relawan Ganjar Pranowo benar-benar melakukan serangan darat dengan metode yang benar  disertai door to door untuk sosialisasi.

Untuk itu, tambah lelaki yang gemar memakai baju batik ini, gerakan relawan Ganjar Pranowo untuk calon Presiden RI 2024 dipastikan akan terus bertambah dan semakin banyak akan bermunculan, di Sumatera Selatan.

Hal ini mengingat, Provinsi Sumatera Selatan merupakan salah satu rebutan untuk menjadi basis pemilih di Sumbagsel.

Tiga nama capres rangking atas yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Amies Baswedan, pasti akan bertarung memperebutkan suara pemilih di Sumsel.

"Saya dengar akan ada satu lagi relawan untuk Ganjar Pranowo yang akan hadir di Sumatera Selatan. Kalau para relawan Ganjar ini bergerak secara serentak, sangat berpotensi sekali akan terjadi jarak elektabilitas yang signifikan nantinya,”tukasnya.

Tiga nama yang berpeluang untuk maju pada pilpres mendatang yaitu Gubernur Jateng Ganjar,Gubernur DKI Jakarta Anies dan Ketum Gerindra Prabowo.(zar)

 

Sumber: