Tampil Beda, Yamaha Luncurkan Motor Matic Bergaya Street Rally
Yamaha kembali meluncurkan motor hybrid terbaru bergaya street rally yang cocok untuk tampil beda.--
Tampilan bagian depan memiliki kesan garang, terutama pada bagian headlamp dengan model dual eyes ala Yamaha XMAX.
BACA JUGA:7 Tips Beli Mobil SUV, yang Terakhir Paling Penting, Kalau Gak Punya Bisa Gak Jadi Beli
BACA JUGA:Daihatsu Dukung Pertumbuhan Industri Otomotif Nasional, Hadirkan Tiga Model Unggulan di GIIAS 2024
Bagian kemudinya menggunakan setang terbuka mirip Yamaha X-Ride 125 untuk memberikan tampilan agresif.
Untuk spesifikasi, Yamaha X-Force dibekali mesin Blue Core VVA 4-valve pendingin cairan dengan kubikasi 155 cc.
Soal harga, Yamaha X Force dijual di pasar Jepang dengan banderol 407.000 Yen atau setara Rp 43 jutaan
Memiliki diameter bore 58 mm x stroke 58,7 mm, outputnya berupa tenaga 14,75 dk di 8.000 rpm dengan torsi 14 Nm di 6.500 rpm.
BACA JUGA:Permintaan Mobil Hybrid Tumbuh 49 Persen, Menko Airlangga Hartarto: Tanpa Insentif Penjualan Naik
BACA JUGA:Mau Lacak Mobil Pakai Ponsel? Pakai SmartThings Kolaborasi dari Hyundai-Kia dan Samsung
Berdasarkan klaim pabrikan, motor matic ini memiliki konsumsi BBM 48,1 km/liter berdasarkan tes Kementerian Transportasi Jepang dan 40,9 km/liter dari tes WMTC.
Fitur Yamaha X-Force tergolong kekinia, seperti hadirnya panel instrumen digital dengan teknologi Y-Connect untuk menghubungkan smartphone dan motor.
Teknologi canggih tersebut dapat menampilan sejumlah fungsi seperti notifikasi pesan, telepon masuk, hingga lokasi parkir terakhir.
BACA JUGA:Mobilitas Urban, Jeli Pilih Kendaraan Hadapi Kemacetan, Biar Kerja Tetap Fresh
BACA JUGA:Astra Motor Sumsel Rilis Promo Shoctober AHASS, Raih Diskon Ganti Ban dan Bonus Layanan Gratis!
Selain itu dari segi keselamatan memiliki fitur pengereman ABS dual channel serta Traction Control System (TCS)
Sumber: