Viral, WNI Beli Motor di Jepang Taunya Buatan Indonesia, Kaget Ada tulisan 'Made In Indonesia' di Bagasinya
Viral di media sosial seorang WNI yang membagikan momen ketika membeli motor di Jepang ternyata buatan Indonesia--
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.ID - Viral di media sosial seorang WNI yang membagikan momen ketika membeli motor di Jepang ternyata buatan Indonesia.
Dalam unggahan tersebut nampak sang pemilik motor mengunggah video yang memperlihatkan ulisan pada bagasi motornya yang diketahui adalah Yamaha NMAX generasi kedua bertuliskan "Made In Indonesia".
"Jauh-jauh beli motor di Jepang, ternyata buatan INDONESIA," tulis deskripsi video tersebut.
Video tersebut dibagikan oleh akun @ayuugann yang menunjukkan kalau cap Made In Indonesia menempel di dinding bagasi Nmax.
BACA JUGA:Touring Merdeka Yamaha Thamrin 2024, Jajal NMax Turbo dari Palembang ke Pagaralam dan Kembali Lagi
BACA JUGA:Ini Daftar Harga Aki Yamaha Nmax Terbaru, Berikut Cara Mudah Merawatnya
Selanjutnya, dia memperlihatkan manual book atau pedoman yang juga memiliki cap made in Indonesia.
Yamaha Nmax generasi kedua di Jepang sedikit berbeda seperti di Indonesia. Kapasitas mesin Nmax di Jepang dan Indonesia berbeda. Mesin 125 cc adalah jantung pacu yang dipakai Nmax.
Kemudian dimensinya punya panjang 1.935 mm, lebar 740 mm, dan tinggi 1.160 mm. Dimensinya sama dengan di Indonesia.
Pabrik Yamaha di Indonesia sebagai Global Factory telah mengekspor sepeda motor produksi dalam negeri kepada lebih dari 40 negara di 5 benua, seperti MAXI, CLASSY, R-Series, MT-Series, dan beberapa model ekspor lainnya.
Beberapa wilayah tujuan Nmax buatan Indonesia antara lain seperti Eropa, Jepang, Asean, dan Australia.
BACA JUGA:Resmi Tiba di Palembang, Yamaha NMAX TURBO dan Yamaha NMAX TURBO Tech Max Bisa di Order Sekarang
BACA JUGA:Rayakan Hari Ulang Tahun Yamaha 2024, Banjir Hadiah Ada Skutik Canggih NMAX TURBO
PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dipercayai oleh prinsipal Yamaha untuk jadi basis ekspor sepeda motor.
Sumber: