Jawaban Kalem Prima Salam Soal Kursi Tambahan Maju Pilkada Palembang bersama Ratu Dewa, Tunggu Saja Nanti

Jawaban Kalem Prima Salam Soal Kursi Tambahan Maju Pilkada Palembang bersama Ratu Dewa, Tunggu Saja Nanti

Prima Salam ketika menjelaskan terkait dukungan partai dalam Pilkada Palembang November nanti.-zarkasi/radarpalembang-

Sebelumnya, survei pilkada Palembang terbaru bulan Juli 2024, menempatkan pasangan Ratu Dewa - Prima Salam, pada posisi teratas.

Elektabilitas Ratu Dewa - Prima Salam tercatat paling tinggi dari hasil survei terbaru Lembaga Survei Indonesia (LSI).

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Lembaga Survei Indonesia (LSI) Djayadi Hanan kepada awak media, Rabu 16 Juli 2024.

Dikatakan Hanan, bahwa hal tersebut didapatkan setelah hasil survei sejak tanggal 2 hingga 10 Juli di Kota Palembang dengan total responden sebanyak 800 serta margin error 3,5 persen.

BACA JUGA:Survei Pilkada Palembang Terbaru, Elektabilitas Cawako Ratu Dewa Ungggul Jauh Dari Kandidat Lain

"Responden berasal dari seluruh lapisan demografi, baik dari segi usia, gender dan wilayah di seluruh kota Palembang," kata Hanan.

Ia menyampaikan, bahwa dari dua nama tersebut, Ratu Dewa disebut lebih unggul dari Fitrianti Agustinda secara signifikan dengan jarak elektabilitas mencapai 20 hingga 40 persen.

"Memang kebetulan dua-duanya itu itu pernah menjabat di pemerintahan," ujarnya.

Namun, terdapat hal yang menarik disampaikan oleh Direktur LSI tersebut. 

BACA JUGA:Pengamat Politik: Kandidat Walikota Harus Siap Logistik, Biaya Pilkada Palembang Tinggi

Dari survei tersebut, LSI juga lakukan simulasi terkait pasangan yang layak dan unggul jika dipasangkan dengan dua nama calon Walikota Palembang tersebut.

"Jika kita simulasikan pasangan, hasilnya juga tetap sama, Ratu Dewa bersama pasangannya dalam hal ini kita coba adalah Prima Salam, maka Ratu Dewa tetap unggul di angka 60-an persen berhadapan dengan Fitrianti Agustinda dengan pasangannya yakni 20-an persen dan juga pasangan-pasangan yang lain," jelasnya.

Menurutnya, keunggulan dalam simulasi tersebut tidak berbeda jauh dengan keunggulan Ratu Dewa melalui simulasi pasangan. "Yang menarik berarti nantinya perebutan calon Walikota Palembang," ucapnya.

Masih dikatakannya, bahwa siapapun wakil-wakil Walikota Palembang harus orang yang tidak menurunkan tingkat elektabilitas calon walikotanya.

BACA JUGA:Seru, Demokrat PKS Koalisi, Pasangan Yudha Bahar Tantang Ratu Dewa dan Fitrianti di Pilkada Palembang

Sumber: