Catatan Media Gathering OJK Sumsel Babel di Yogyakarta, Momen Paling Bikin Histeris di Kaki Gunung Merapi
Awak media dan tim OJK Sumsel Babel diajak menelusuri kaki Gunung Merapi dengan menggunakan jeep kokoh menuju Kaki Gunung Merapi Kaliurang.-henny/radarpalembang.com-
Namun sayangnya, peserta tidak sempat untuk menikmati berbagai wahana menarik di sini karena senja yang semakin terbenam,sementara masih ada dua tempat lain yang belum disambangi.
BACA JUGA:Resmi Dikukuhkan, Ini Target Kepala OJK Sumsel Babel Arifin Susanto
Tempat selanjutnya ada Museum Mini Sisa Hartaku yang mampu bikin peserta merinding menyaksikan sisa dasyatnya auman Merapi.
Tak Lama di tempat ini, peserta Media Gathering OJK Sumsel Babel diajak untuk melakukan tracking air Kali Kuning yang dapat membuat pengunjung berteriak histeris.
Penumpang jeep akan mengelilingi sungai atau kali yang dangkal dengan kecepatan tinggi, tentu saja permainan ini tergolong aman meski membuat jantung berdetak lebih kencang.
Driver akan menambah kecepatan jeep saat melintasi sungai sehingga air akan menciprati penumpang hingga basah kuyup. Tentu saja ini sengaja dilakukan para driver handal ini untuk membuat para penumpang histeris.
BACA JUGA:Gawat, Terus Merebak, OJK Tutup 4.981 Rekening Disinyalir Lakukan Transaksi Judi Online
Driver akan melakukan tiga atau empat putaran. Untuk dua putaran awal belum dilakukan dengan kecepatan tinggi.
Namun, untuk putaran terakhir, driver akan memakai kecepatan maksimal agar memberikan sensasi yang lebih menggigit bagi penumpang dan membuat mereka lebih bergairah.
Setelah selesai, peserta Media Gathering OJK diantar kembali ke Griya Persada Hotel untuk mandi dan beristirahat sejenak, lalu mulai mempersiapan Gala Dinner Malam Keakraban antara Media dan tim OJK Sumsel Babel di Argasoka Garden.
Sumber: