BRI dan E9pay Perkuat Layanan Finansial Bagu Pekerja Migran Indonesia di Korea Selatan

BRI dan E9pay Perkuat Layanan Finansial Bagu Pekerja Migran Indonesia di Korea Selatan

BRI mengumumkan perluasan kerjasama remitansi dengan perusahaan Penyelenggara Transfer Dana (PTD) ternama di Korea Selatan yaitu E9pay Company Limited (E9pay Co., Ltd.).--

BACA JUGA:Cara Mudah Pakai QRIS BRImo yang bikin Liburan ke Singapura Lebih Menyenangkan

Hal inilah yang dilihat sebagai peluang bagi Indonesia dengan menempatkan banyak Pekerja Migran Indonesia ke negara tujuan Korea Selatan.

Di lain pihak, Hyuk-Goo Jeon selaku CEO dari E9pay mengatakan, BRI merupakan salah satu mitra bisnis yang dimiliki E9pay di Indonesia sehingga kerjasama yang telah berjalan selama ini perlu ditingkatkan guna memberikan financial experience yang lebih baik kepada PMI.

"Sejak E9pay dan BRI mulai bekerjasama sekitar 5 tahun lalu, kami senantiasa berupaya menyediakan layanan pengiriman uang yang terbaik bagi pekerja Indonesia yang ada di Korea Selatan,"kata dia.

Penandatanganan MoU ini menandai peristiwa penting dalam hubungan kerjasama antara kedua perusahaan, sekaligus mempererat hubungan bisnis yang selama ini telah terjalin dengan semangat mewujudkan visi bersama dalam meningkatkan kerjasama di bidang finansial dan pembangunan antara Korea Selatan dan Indonesia.

BACA JUGA:Ada di Palembang, Beli Roti Langsung dari Pabriknya, Fresh dan Harga Terjangkau

E9pay (E9pay Company Limited) sendiri merupakan perusahaan Penyelenggara Transfer Dana (PTD) yang melaksanakan transaksi cross-border payment berbasis aplikasi dengan user baik individual maupun bisnis yang tergabung dalam jaringan Korean Financial Telecommunications & Clearings yaitu institusi settlement pembayaran yang mengatur tentang jaringan pembayaran antar bank di Korea Selatan. 

Perusahaan yang berdiri pada tahun 2007 dan berkantor pusat di Seoul, Korea Selatan ini menjalankan aktivitas bisnis utamanya yang mencakup bisnis outbound remittance, inbound remittance dan airline ticketing dengan jaringan kerja luas yang menjangkau lebih dari 22 negara di dunia.  

BACA JUGA:Ungguli Mobile Banking Lain, BRI Raih 2 Penghargaan untuk BRImo dan Sabrina

Sumber: