Parah, Sekali Hujan Sebanyak 13 Titik Banjir 'Tenggelamkan' Palembang Semalaman, Lalu Lintas Sempat Lumpuh

Parah, Sekali Hujan Sebanyak 13 Titik Banjir 'Tenggelamkan' Palembang Semalaman, Lalu Lintas Sempat Lumpuh

Betapa parahnya banjir yang dialami Kota Palembang, Jumat 12 April 2024, salah satunya motor matic tenggelam setengah badannya.--

BACA JUGA:Tinjau Fogging, Ratu Dewa Malah Temukan Selokan Mampet Hingga Gunung Sampah di Dekat Rumah Susun

Beberapa wilayah langganan banjir di Palembang antara lain Simpang Sekip, Universitas Tridinanti, dan Seberang Ulu.

Hujan baru mereda setelah tiga jam hujan, dan beberapa daerah pun banjir. 

Bahkan ketinggian debit air di lokasi tergenang mencapai lutut orang dewasa.

Bahkan, selutut di Sekip, pengendara juga banyak yang setop dulu sampai air surut.

BACA JUGA:Komitmen Ratu Dewa Dalam Pengadaan ASN , Palembang jadi Satu-Satunya Kota yang Raih Penghargaan Menpan RB

Terpantau, hujan deras yang mengguyur Palembang merata di sejumlah kawasan, sekitar pukul 08.00 WIB pagi, Kota Pempek masih tergenang air. 

Sementara itu, Penjabat Wali Kota Palembang Ratu Dewa mengaku sudah memerintahkan anggota Dishub Palembang untuk ke lapangan membantu mengatasi kemacetan yang terjadi akibat genangan air yang menyebabkan banjir.

"Saya sudah perintahkan anggota Dishub untuk ke lapangan membantu mengurangi kemacetan yang terjadi," katanya

Selain itu juga, Dewa mengatakan tim Dinas PUPR sudah dikerahkan agar segera mengatasi banjir.

BACA JUGA:2 Ribu Lampu Jalan di Palembang Mati, Pj Walikota Ratu Dewa Janji Segera Perbaiki

"Anggota Dinas PUPR Palembang sudah bergerak semoga genangan air cepat mengalir dan banjir di jalan usai," ujar dia.

Ratu Dewa mengaku Pemkot Palembang sudah banyak melakukan pengendalian dan penanganan banjir. 

Pemkot Palembang mengklaim mereka telah optimal mencegah genangan air.

"Setiap banjir, Pemkot menurunkan tim untuk mengatasi kemacetan akibat genangan air,"ungkap dia.

Sumber: