Heboh, Suara Satu Kecamatan di Palembang Balik Nol, Ada yang Coba Main-main, KPU Lakukan Ini

Heboh, Suara Satu Kecamatan di Palembang Balik Nol, Ada yang Coba Main-main, KPU Lakukan Ini

Ketua KPU Kota Palembang Syawaluddin saat menjelaskan proses hitung ulang di PPK Kecamatan Sukarame Palembang.-zarkasi/radarpalembang.com-

"Mulai Senin kami non aktifkan, jadi ini seratus persen diambil alih KPU Palembang. Sedangkan kabar Ketua PPK, sampai sekarang belum bisa dihubungi,” pungkasnya.

Diketahui, 521 kotak suara yang sama dengan jumlah tempat pemungutan suara (TPS) di Kecamatan Sukarame, diambil alih Komisi Pemilihan Umum atau KPU Palembang, Minggu 3 Maret 2024, malam, untuk dilanjutkan penghitungan perolehan suara tingkat PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) oleh KPU Palembang.

 

BACA JUGA:Pileg 2024, Suara Caleg Paling Tinggi Dapil III Palembang Paling Tinggi, Ini Suara Sudirman dari PAN  

Dengan pengawalan dari aparat kepolisian kotak- kotak hasil rekapitulasi tingkat TPS itu, diangkut beberapa truk yang ada, dengan dipimpin langsung Ketua KPU Palembang Syawaludin. 

Hal ini dilakukan karena adanya protes sejumlah partai politik khususnya partai Demokrat, yang menduga ada penggelembungan ribuan suara untuk suara DPR RI dari Kecamatan Sukarame. 

Ratusan kader Partai Demokrat, mendatangi tempat rekapitulasi perolehan suara di PPK Sukarame Palembang. 

 

BACA JUGA:Sederet Nama Baru Raih Perolehan Suara Terbanyak Pileg DPR RI Dapil I Sumsel, Banyak Petahana Bakal Tergusur

"Malam ini, kami KPU Palembang mengambil alih penghitungan ulang, khusus untuk penghitungan DPR RI kecamatan Sukarame kota Palembang dan DPRD kota Palembang ada 13 TPS di Kebun Bunga dan DPRD Provinsi 45 TPS dan 5 TPS untuk DPRD kota di kelurahan Sukajaya," kata Syawaludin. (*)

 

 

 

Sumber: