10 Manfaat Kopi Hitam bagi Wanita, Bisa Menurunkan Berat Badan? Cek Faktanya di Sini

10 Manfaat Kopi Hitam bagi Wanita, Bisa Menurunkan Berat Badan? Cek Faktanya di Sini

Ilustrasi pasangan minum kopi--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Kopi hitam ternyata tidak hanya berguna untuk menghindarkan rasa mengantuk dan lelah.

Pasalnya, minum kopi hitam secara rutin ternyata dapat memberikan banyak manfaat untuk kesehatan, khususnya bagi para wanita.

Ada beberapa manfaat yang akan didapatkan ketika rajin minum kopi hitam, seperti menurunkan risiko beberapa jenis kanker dan diabetes, serta menurunkan berat badan.

Namun, konsumsi kopi per hari perlu dibatasi agar tidak menimbulkan efek samping yang justru meningkatkan risiko masalah kesehatan yang lebih serius, seperti mual, sakit kepala, dan jantung berdebar-debar.

BACA JUGA:7 Manfaat Ampas Kopi untuk Wajah Ternyata Bisa Sedahsyat Ini, Simak Yuk!

Manfaat kopi hitam bagi wanita

Disarikan dari Healthline dan Medical News Today, berikut adalah beberapa manfaat kopi hitam bagi wanita yang perlu diketahui:

1. Meningkatkan energi

Kafein di dalam kopi dapat merangsang sistem saraf pusat sehingga akan membantu tubuh untuk mengatasi rasa lelah dan menambah energi.

Kafein akan bekerja dengan menghalangi reseptor adenosine dan meningkatkan kadar neurotransmitter lainnya di dalam otak, seperti dopamin, sehingga energi di dalam tubuh akan meningkat.

BACA JUGA:Stres, Kurang Tidur hingga Kopi Sebabkan Sakit Kepala Terus Menerus, Cek Pemicu Lainnya

2. Menurunkan risiko diabetes tipe 2

Minum kopi hitam tanpa gula atau tambahan bahan lainnya, termasuk krim secara rutin sudah terbukti dapat menurunkan risiko diabetes tipe2.

Pasalnya, kopi akan mendukung fungsi sel beta di dalam pankreas yang bertugas untuk memproduksi insulin sehingga kadar gula darah di dalam tubuh akan tetap seimbang.

Sumber: