Sinergi BSI dan BPJS Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Negara
Dari ki-ka: Deputi Direksi Bidang Akuntansi BPJS Kesehatan Agus Mustopa, Direktur Sales Distribution BSI Anton Sukarna, Direktur Retail Banking BSI Ngatari, Direktur Keuangan dan Investasi BPJS Kesehatan Arief Witjaksono Juwono Putro, Deputi Direksi Bidan--Doc.radarpalembang.disway
JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) konsisten menjaga dan memperkuat komitmen untuk membangun Islamic ecosystem di berbagai bidang.
Termasuk, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) konsisten membangun Islamic ecosystem di sektor kesehatan.
Salah satunya melalui kerja sama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan untuk meningkatkan kualitas layanan program jaminan kesehatan nasional.
Penandatanganan perjanjian PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dan BPJS Kesehatan dilakukan oleh Direktur Retail Banking BSI Ngatari dan Arief Witjaksono Direktur Keuangan dan Investasi Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS).
BACA JUGA:BSI Perkuat Pertumbuhan dan Pengembangan Bisnis Ekosistem Haji dan Umrah
Dalam sambutannya, Direktur Sales and Distribution BSI Anton Sukarna mengatakan hal ini tak terlepas dari upaya berkesinambungan perseroan sebagai bank syariah terbesar di Indonesia.
PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) mendorong terwujudnya jaminan kesehatan yang berkualitas tanpa diskriminasi sehingga mendukung perekonomian dan pembangunan Indonesia yang lebih baik.
"Bank Syariah Indonesia atau BSI berkomitmen untuk menjadi sahabat finansial, sosial, dan spiritual dalam memenuhi kebutuhan masyarakat mengelola keuangan sesuai prinsip syariah melalui berbagai produk dan layanan unggulan,"jelas Anton Sukarna.
Seperti halnya, sambung Anton Sukarna, agenda kita hari ini yaitu Sinergi Peningkatan Kualitas Layanan Program Jaminan Kesehatan Nasional Melalui Kerja Sama Antara Fasilitas Kesehatan, BSI dan BPJS Kesehatan.
BACA JUGA:BSI Perkuat Islamic Ecosystem di Sumsel, Ini Langkah Terbarunya
Perjanjian kerjasama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) tersebut dilakukan di Kantor Pusat BPJS Kesehatan, Jakarta Selasa 2 September 2023.
Acara penandatangan perjanjian PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) juga dibarengi dengan grand launching Kantor Cabang BSI di Kantor BPJS Pusat.
Dengan pembukaan kantor cabang BSI di Kantor BPJS Pusat ini harapannya BSI dapat semakin dekat dengan nasabah.
Khususnya nasabah-nasabah di sekitar kantor BPJS Kesehatan Pusat dapat lebih mudah untuk mengakses layanan-layanan BSI.
Sumber: