TOKOH INSPIRASI, Anggi DJ, Fokus Jalani Profesi Jurnalis dan News Anchor TVRI Nasional

TOKOH INSPIRASI, Anggi DJ, Fokus Jalani Profesi Jurnalis dan News Anchor TVRI Nasional

Muhammad Anggi Dwijaya atau biasa dikenal dengan sebutan Anggi DJ yang punya cita-cita memiliki yayasan sendiri untuk membantu anak-anak di masa depan.-dok pribadi anggi dj-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COMSumsel punya banyak tokoh inspirasi muda, salah satunya Muhammad Anggi Dwijaya atau biasa dikenal dengan sebutan Anggi DJ ini.

Lima tahun menapaki perantauan dan menjalani profesi sebagai news anchor di TVRI Nasional, makin mengasah kemampuan Anggi DJ.

Anak muda kelahiran Palembang 27 Agustus 1992 ini, makin mampu mengembangkan diri menjadi versi terbaik.

Mantan penyiar radio Momea ini, merasa sangat beruntung mendapatkan kesempatan yang orang lain belum tentu bisa mendapatkannya.

BACA JUGA:Tokoh Inspirasi, Dian Pelangi, Desainer Multitalenta

Namun untuk sampai di posisi seperti sekarang, tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.

Perjalanan karir mahasiswa S2 tingkat akhir Universitas Mercu Buana  ini, cukup berliku dan penuh tantangan. Meliput secara langsung peristiwa-peristiwa penting, baik nasional maupun internasional pernah ia lakoni

Sebut saja peristiwa operasi kemanusiaan pencarian korban jiwa jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182 di Perairan Laut Jawa sekitar Kepulauan Seribu, di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang th 2021.

Lalu peliputan secara langsung tragedi gempa 6.2 Magnito di Kota Mamuju, Sulawesi Barat, Presenter informasi COVID 19 (Info COVID 19 Terkini), repoter secara langsung penyelenggara PON XX Papua 2021 dan sebagai reporter & presenter event internasional ASIAN Games 18th (2018).

BACA JUGA:Tokoh Inspirasi, Johannes Agus Taruna, Three Winning Si Guru Privat

“Sebenarnya Anggi tidak terpikir untuk terjun menjadi jurnalis ataupun new anchor. Pengennya terjun aja ke dunia entertainment. Karena basic Anggi itu dari penyiar radio, MC mulai dari wedding dan berbagai event. Mungkin sudah jalannya ya,” ujarnya.

Saat ini, Anggi bertugas sebagai Newspresenter & Presenter Talkshow Kenegaraan di TVRI Nasional. Memiliki ketertarikan sebagai pecinta alam, dan telah mendapatkan sertivikasi Advanced Open Water Diver (sebagai penunjang profesi jurnalis)

Anggi DJ juga aktif sebagai pembicara dan trainer public communication di sejumlah universitas, instansi pemerintahan dan swasta, serta pelayanan jasa lainya di Indonesia guna memberikan pelatihan dalam rangka meningkatkan kualitas SDM dalam berkomunikasi.

Sejak duduk di bangku sekolah, Anggi juga sudah memepersiapkan diri untuk menapaki cita-citanya.

BACA JUGA:Tokoh Inspirasi, Aming Berhenti Berfikir Profit

Menitih karir dari berbagai lomba-lomba seperti prestasi yang pernah dicapai, seperti Bujang Gadis Palembang 2012 dan Putra Putri Sriwijaya 2014 (Duta Wisata Provinsi Sumsel)

”Berprofesi sebagai news anchor bukan hal mudah ada banyak tantangan yang dilalui. Karena setiap saat kita harus sigap melihat peluang yang ada, dan memberikan tayangan yang berkualitas kepada masyarakat, menyampaikan fakta dan kebenaran beritanya yang sedang berkembang,” ucapnya.

Anak muda berwajah tampan ini, juga memiliki mimpi besar yakni dapat terus menapaki karir dan semakin fokus terhadap profesi yang dijalani saat ini.

”Di kemudian hari bisa punya yayasan sendiri, untuk memberikan kesempatan bagi anak-anak yang kurang mampu sehingga punya kesempatan yang sama untuk mengemban pendidikan dan mewujudkan cita-cita mereka,” tutupnya. (*)

 

Sumber: