Pulang Ke Palembang, Puan Maharani Icip Kuliner Khas Kesukaan, Masih Ingat Resep dan Cara Buatnya

Pulang Ke Palembang, Puan Maharani Icip Kuliner Khas Kesukaan, Masih Ingat Resep dan Cara Buatnya

Puan Maharani Icip Kuliner Khas Kesukaan, Masih Ingat Resep dan Cara Buatnya--Tangkap Layar Instagra / @palembang.update

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Akhir pekan lalu ketua DPR RI Puan Maharani berkunjung ke Palembang dengan agenda rapat kosolidasi DPD Partai Demokrasi Indonesai Perjuangan (PDIP).

Dalam kunjungannya tersebut, putri dari Almarhum Taufik Kemas dan Megawati Sukarno Putri ini juga menyempatkan mencicipi kuliner khas Palembang yang jadi kesukaaanya disalah satu restoran di Palembang.

Dari video yang diunggah oleh akun Instagram @palembang.update tersebut Nampak Puan Maharani terlihat sangat senang karena bisa pulang kampung dan mencicipi kuliner kesukaannya.

Puan juga menjelaskan satu persatu menu apa saja yang ada diatas meja secara detail dan rinci mulai dari pindang ikan patin, pindang ikan gabus, pindang daging, udang sungai, dan pepes ikan bumbu duren atau lebih sering dikenal dengan nama tempoyak.

BACA JUGA:Penasaran? Inilah Arti Nama Anak Kedua Dinda Hauw dan Rey Mbayang

Puan Maharani tak henti - hentinya memuji dan mengatakan bahwa makanan tersebut sangatlah enak.

Ia juga tak lupa mengajak masyarakat untuk berkunjung ke Palembang dan ikut mencicipi masakan palembang yang merupakan salah satu masakan nusantara.

Pada kunjungannya ke Palembang tersebut Puan Maharani yang  merupakan cucu dari Proklamator RI Bunga Karno (Soekarno), meninjau pabrik PT Pusri Palembang, bertemu dengan Kelompok Wanita Tani, KTNA, penyuluh. 

Selain itu, Ketua DPD PDIP Sumsel, HM Giri Ramanda N Kiemas, menjelskan kalau  Puan Maharani akan menghadiri Rapat Konsolidasi partai di DPD PDI Perjuangan Sumsel di Jalan Basuki Rahmad Palembang. 

BACA JUGA:Waw! Baru 20 Tahun Fuji Bisa Beli Rumah Rp13,5 Miliar, Thariq Halilintar yang Pertama Beri Selamat

"Kalau rapat konsolidasi di DPD, rapatnya mengenai Caleg (Calon Anggota Legislatif) dan persiapan pemilu 2024," ujar Giri.

Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani memaparkan targetnya dan meminta kepada kader PDIP untuk bekerja keras pada pileg 2024 nanti.

Arahan kerja keras dari Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani agar target PDIP Sumsel dapat meraih 4 kursi DPR RI dari dapil Sumsel 1 dan Sumsel 2.

Dihadapan kadernya di Palembang, Puan Maharani mengatakan dirinya lagi mengalami kendala tenggorokan yang di derita, namun tetap memaksakan diri untuk berangkat ke Palembang untuk bertemu kader-kader PDIP di Sumatera Selatan atau Sumsel. 

Sumber: berbagai sumber