PIM Extra Reward 2022, Dorong Transaksi Kartu Kredit Bank Mandiri Tumbuh 17 Persen
Bank Mandiri Region 2 Sumatera 2 dan Palembang Indah Mall atau PIM berfoto bersama pemenang program belanja bertajuk PIM Extra Reward 2022, di Le Garden Cafe, PIM, Jumat 17 Februari 2023 malam.-Salamun Sajati/radarpalembang.disway-
BACA JUGA:Ini Baru Digital, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Perbankan Digital Hulu ke Hilir
Adapun Program PIM Extra Rewards, kerjasama Bank Mandiri dan Palembang Indah Mall atau PIM akan dilanjutkan di tahun 2023 ini, menurut dia, kedepan PIM dan Bank Mandiri bisa terus kolaborasi dan sinergi.
Dan, Bank Mandiri mengaku optimis akan pertumbuhan belanja nasabah menggunakan kartu kredit akan meningkat di tahun 2023, dengan sejumlah faktor positif pendukung.
"Kami tetap optimis di tahun 2023 ini, karena hadirnya berbagai macam kanal digitalisasi yang dihadirkan oleh Bank Mandiri, apalagi di PIM akan menambah 31 tenant baru di tahun ini (2023),"ungkap dia.
Secara persentase, dirinya mengaku perkiraan pertumbuhan akan sama dengan kantor pusat, (belanja) by credit card (menggunakan kartu kredit) akan tumbuh 32 persen.
BACA JUGA:Aktivitas Bisnis Pasca Covid-19 Membaik, Tren Kinerja Bank Mandiri Pun Positif
Selain itu, sambung dia, faktor lain yakni hadiah yang ditawarkan mungkin lebih besar sehingga pertumbuhan kartu meningkat, apalagi transaksi kartu kredit sekarang bisa via QRIS, menggunakan Livin by Mandiri.
Kegiatan Program PIM Extra Rewards, kerjasama Bank Mandiri dan Palembang Indah Mall atau PIM sebagai bagian dari Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) dimana pihaknya ingin transaksi sehat dan higienis.
Ia mengatakan, melalui ini juga ingin mendorong perekonomian dan menghidupkan kembali budaya konsumtif masyarakat sehingga ekonomi bergerak pasca pandemi Covid-19.
Manager Komersial dan Communication Palembang Indah Mall, Ongky Prasetyo, Jumat 17 Februari 2023 malam mengatakan, kerja sama antara PIM dan Bank Mandiri sudah berjalan sangat lama dan baik yakni sejak 2017 lalu.
BACA JUGA:Ada Diskon Menarik Bayar Tagihan IndiHome via Bank Mandiri
"Kami sudah menganggap Bank Mandiri sebagai sahabat, semoga kedepan tetap digelar kerjasama dan kolaborasi ini," katanya.
Sedangkan untuk Even ini, kata dia, sudah ada 16 ribu kupon terkumpul dan total ada 3.100 transaksi yang masih dari periode sejak 17 September 2022 hingga 15 Februari 2023.
Respon terhadap Program PIM Extra Rewards, kerjasama Bank Mandiri dan Palembang Indah Mall atau PIM ini sangat positif terbukti dari kupon dan transaksi yang tercatat.
Hal ini, selain penawaran menarik juga karena tenant yang ada aktif menginformasikan kepada pengunjung mall.
Sumber: