Dugaan KDRT, Vena Melinda Laporkan Ferry Irawan ke Polisi

Dugaan KDRT,  Vena Melinda Laporkan Ferry Irawan ke Polisi

Artis Venna Melinda Melaporkan Sang Suami Ferry Irawan Terkait Dugaan Kasus KDRT ke Mapolda Jatim--Tangkap Layar instagram/@ferryirawanreal

SURABAYA, RADARPALEMBANG.COM - Artis sekaligus politis Venna Melinda melaporkan  sang suami Ferri Irawan ke Mapolda Jatim atas dugaan kasus  tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Senin, 9 Januari 2023

Venna Melinda menjalani pemeriksaan penyidik Subdit IV Renakta Ditreskrimum Mapolda Jatim, sejak pukul 09.00 WIB hingga 11.45 WIB. 

Venna Melinda yang baru saja menikah pada Maret 2021 usai lama menjada, melaporkan sang suami Ferry Irawan ke Polisi atas dugaan tindakan KDRT yang terjadi pada Minggu. 8 Januari 2023.

Hal ini dibenarkan oleh Kasubdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Jatim AKBP Hendra Eko Triyulianto, ibunda dari Varrel Bramasta tersebut diperiksa penyidik, atas dugaan kasus KDRT dengan terlapor sang suami, Ferry Irawan.

BACA JUGA:Diisukan Menikahi Luna Maya, Gading Marten Malah Kedapatan Mesrah Dengan Mantan

"Iya laporan KDRT. Hari Minggu (dilaporkan ke Polres Kediri) selang sehari langsung dilimpahkan ke kami.

(Venna) Lagi diperiksa, iya hari ini. Kalau Ferry belum, hanya Venna yang saya periksa," ujarnya saat dihubungi. dilansir dari surya.co.id, Senin, 9 Januari 2023.

Sebelumnya Venna telah melaporkan kasus dugaan KDRT ini ke Mapolres Kediri pada Minggu, 8 Januari 2023, dan berkasnya kini dilimpahkan ke pihak penyidik Subdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Jatim.

"(Apakah Ferry akan diperiksa hari ini di tempat berbeda) belum tahu, tanya aja ke Polres Kediri. Karena yang menyerahkan ke kami dari Polres Kediri, hanya berkas aja," Ujar Hendra.

BACA JUGA:Netflix Stop Serial 1899, Jutaan Fans Kecewa

Dan mengenai kapan Ferry Irawan akan di Periksa, Hendra menegaskan kalau kini pihaknya masih fokus pada pemeriksaan terhadap pelapor atau Venna Melinda.

"Iya hari ini, hanya Venna Melinda yang diambil keterangannya. Iya masih berlangsung," pungkasnya.

Dari pantauan dilapangan nampak Ferry keluar dari Gedung Ditreskrimum Mapolda menyusuri jalanan aspal yang menghubungkan Gedung Satuan PJR Ditlantas Polda Jatim pada pukul 11.00 WIB. 

Ferry Irawan datang dengan mengenakan baju koko lengan panjang berwarna merah maroon, lalu mengenakan masker warna putih, dan membawa tas ransel warna hitam.

Sumber: