Makan Malam Imlek di The Alts Hotel Bertabur Hadiah

Makan Malam Imlek di The Alts Hotel Bertabur Hadiah

Suasana makan malam Imlek di The Alts Hotel Palembang yang akan kembali hadir tahun ini.-henny efendi/palembang-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COMMakan malam menjadi tradisi paling penting bagi masyarakat Tionghoa, saat merayakan Imlek atau Chinese New Year. Salah satu pilihan yang pas tentu ada di The Alts Hotel Palembang.

Jelang Imlek yang tahun ini jatuh pada tanggal 21 Januari 2023, sudah banyak tempat khususnya Hotel yang menawarkan promo Dinner Imlek.

Hotel bintang lima yang berlokasi di Jalan Rajawali Palembang ini menawarkan Prosperity Dinner Chinese New Year bertempat di Cafe 8 lobby Hotel mulai pukul 18.00 WIB hingga selesai.

“Prosperity Dinner kita tawarkan dengan harga Rp 275.000 net per orang. Untuk early bird berlaku harga Rp 230.000. Untuk pemesanan mulai dari tanggal 9 hingga 16 Januari 2023,” ujar Rima Dewi, Director of Sales & Marketing The Alts Hotel Palembang, Minggu, 8 Januari 2023.

BACA JUGA:Belajar dari 3 Kegagalan Pendiri Tanah Mas, Cokro Anton

Untuk makan malam dimulai dengan menu Appetizer antara lain poached salmon dan yu sheng. Yu sheng merupakan menu istimewa dalam tradisi China. Yu sheng akan disajikan setiap meja.

Lalu ada fruits salad, jelly fish, leng hong kien, lumpia kulit tahu, dan seafood dumpling.

Sementara untuk Carving Station ada Chinese crispy duck with prawn cracker, dan Chinese BBQ chicken.

Untuk Live Cooking para tamu dapat menikmati duck Chinese noodle, mix seafood clam, prawn, squit, dan lainnya. Untuk Soup ada seafood treasure with mixed mushroom.

BACA JUGA:Pernak-pernik Imlek yang Wajib Disediakan Saat Merayakannya, Apa Saja? Banyak Ragamnya

"Sedangkan Main Course ada yang chow fried rice, Hainan chicken rice, Hokkian fried noodles, braised beef Hongkong style, steam fish with black bean, prawn salted egg, dan broccoli kristal with crab meat," jelasnya.

Dessert tersedia colour full of choux, jeruk ponkam whole fruit, slice fruit, mango pudding with lychee longan, Chinese red bean soup with sago, dan lainnya.

"Makan malam juga akan diramaikan dengan atraksi barongsai, games, doorprize, dan lantunan live music bertemakan Imlek," pungkas Rima Dewi.(*)

Sumber: