Ekspor Sumsel di November 2022 Turun 5,7 Persen

Ekspor Sumsel di November 2022 Turun 5,7 Persen

Kepala BPS Sumsel Zulkipli Baju Abu-abu-David-Doc radarpalembang.disway.id

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Badan Pusat Statistik atau BPS Sumsel mencatat nilai ekspor Sumatera Selatan November 2022 mencapai USD 635,35 juta atau turun 5,70 persen dibanding ekspor Oktober 2022.

Namun, dibanding November 2021, menurut data Badan Pusat Statistik atau BPS Sumsel nilai ekspor mengalami kenaikan sebesar 16,12 persen.

Kepala Badan Pusat Statistik atau BPS Sumsel, Zulkipli, Sabtu 7 Januari 2023 mengatakan ekspor Sumatera Selatan pada November 2022 turun 5,70 persen dibanding Oktober 2022.

Secara angka, kata Zulkipli, Badan Pusat Statistik mencatat yaitu dari USD 673,75 juta menjadi USD 635,35 juta, sementara jika dibanding November 2021 naik 16,12 persen. 

BACA JUGA:Cuan, Koperasi Ini Bisa Ekspor Ratusan Kilogram Nanas Prabumulih

"Penurunan ekspor di bulan November 2022 dibanding Oktober 2022 disebabkan oleh turunnya kinerja ekspor nonmigas,"kata Zulkipli.

Ekspor nonmigas 2022 mencapai USD 593,81 juta, turun 6,33 persen dibanding Oktober 2022 dan jika dibanding November 2021 ekspor nonmigas naik sebesar 8,53 persen.

"Ekspor nonmigas mengalami penurunan sebesar USD 40,11 juta, yaitu dari USD 633,91 juta menjadi USD 593,81 juta,"ungkap Zulkipli.

Lain halnya, sambung dia, dengan ekspor migas yang mengalami peningkatan sebesar USD 1,71 juta, yaitu dari USD 39,84 juta menjadi USD 41,55 juta.

BACA JUGA:Sumsel Ekspor Komoditas Pertanian ke 11 Negara

"Penurunan ekspor nonmigas disebabkan turunnya ekspor bahan bakar mineral sebesar USD 63,01 juta atau turun 17,84 persen,"jelas Zulkipli.

Secara kumulatif, nilai ekspor Sumatera Selatan periode Januari hingga November 2022 mencapai USD 6.938,80 juta atau naik 44,77 persen dibanding periode yang sama tahun 2021.

Sumber: