H Sodri Warga Talang Ubi Sulap Pekarangan Rumah

H Sodri Warga Talang Ubi Sulap Pekarangan Rumah

: Camat Talang Ubi Hj Emilia saat kunjungi rumah H Sodri.-maman/radar palembang-

PALI, RADAR PALEMBANG -  H Sodri, salah satu warga Jalan Taman Makam Pahlawan Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), menyulap lahan pekarangan rumahnya menjadi lahan produktif dan mampu memenuhi kebutuhan pangan keluarganya. Lahan yang tidak begitu luas ditanami H Sodri berbagai macam tanaman serta buah-buahan. 

Bukan hanya itu, Sodri juga membudidayakan ikan dengan memanfaatkan kolam yang ada disekitar rumahnya. Hasil yang didapat berkat keuletan Sodri tidak hanya cukup memenuhi kebutuhan pangan keluarganya,  namun tetangga sekitar juga turut kecipratan. 

Sebab, tetangga Sodri apabila butuh sayuran serta ikan tidak harus jauh-jauh pergi ke pasar. Diakui Sodri bahwa pemanfaatan lahan pekarangan yang saat ini telah menghasilkan berawal dari hobi. 

Tetapi setelah digeluti rupanya jerih payahnya mampu menopang ekonomi keluarganya. "Awalnya saya hanya hobi bercocok tanam dihalaman rumah. Karena daripada kosong dan gersang, saya tanami berbagai macam tanaman sayuran kemudian dikembangkan lagi buah-buahan serta ikan," ujar Sodri, Selasa, 27 Desember 2022.

BACA JUGA:Wabup PALI Setujui Penambahan Dapil Baru

Ditambahkannya bahwa dirinya bercocok tanam secara mandiri dan belum pernah mengajukan permintaan bantuan kepada pemerintah maupun perusahaan.  "Bibit yang saya tanam beli sendiri karena memang lahan yang saya tanami tidak begitu luas. Untuk bantuan sampai saat ini saya belum menerima sebab saya belum pernah mengajukan," tukasnya.

Dengan hasil yang didapat saat ini,  Sodri berharap masyarakat lain bisa tertarik untuk memanfaatkan pekarangan rumah. "Tidak rugi kalau kita menanam tanaman yang dapat di konsumsi dihalaman rumah. Sebab selain lahan teduh dan asri juga kebutuhan pangan keluarga bisa terbantu," terangnya. 

Sementara itu, Camat Talang Ubi Hj Emilia memberikan apresiasi terhadap upaya nyata Sodri. Camat yang juga hobi bertani itu langsung menyambangi kediaman Sodri untuk mendorong semangatnya agar terus berkarya. 

"Yang seperti ini harus jadi contoh warga lainnya. Hasil yang diperoleh Sodri dan keluarganya saat ini cukup tertopang ekonominya hanya dengan memanfaatkan pekarangan rumah," kata Camat. 

BACA JUGA:Suarakan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan

Camat Talang Ubi juga mengajak masyarakat untuk giat menanam tanaman pangan dalam menghadapi isu ancaman krisis pangan global. "Mulai dari sekarang kita harus bergerak menanam, paling tidak memanfaatkan pekarangan rumah atau lahan tidur. Sebab ancaman krisis pangan global diprediksi bakal terjadi. Kalau dari sekarang kita mempersiapkan, mudah-mudahan apapun yang terjadi kedepan kita sudah siap," ajaknya.(*)

 

 

Sumber: