Dengan total panjang garis pantai sampai dengan 1.105 km, Provinsi Lampung menawarkan banyak spot wisata pantai terbanyak di Indonesia.
Hal ini juga karena selain daratan, Lampung juga memiliki 137 pulau kecil di tepi Samudera Hindia.
Begitu memasuki area pantai, pengunjung akan disuguhi dengan keindahan hamparan laut luas yang menghadap langsung ke Samudera Hindia. Hal inilah yang membuat deburan ombak di Pantai Marina Lampung terbilang cukup besar dan kencang.
Pihak pengelola melarang keras pengunjung untuk mandi di pantai ini.
Hal ini mengingat banyaknya karang-karang besar dan tajam serta ombak yang sangat besar dan dapat membahayakan pengunjung jika bermain air terlalu dekat.
BACA JUGA:6 Tempat Wisata di Muntok Bangka Barat Paling Hits, Panorama Pantai Mendominasi
2. Pantai Sanggar
Pantai Sanggar Beach adalah tempat wisata yang berlokasi di Desa Way Urang, Kecamatan Kalianda, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung.
Lokasinya tepatnya tidak jauh dari kantor Pemkab Lampung Selatan.
Kurang lebih jaraknya sekira 5 kilometer dengan jarak tempuh sekitar 5 menit.
Liburan ke pantai dengan suasana khas Pulau Dewata tapi gak perlu jauh-jauh ke Bali, kini bisa dirasakan warga Lampung.
Sanggar Beach dengan konsep tropis ini baru aja dibuka akhir 2022.
Selain menyuguhkan pemandangan pantai dan sunset eksotis seperti di Bali, pengelola pantai ini juga menyediakan fasilitas lengkap khas Bali banget. Lokasinya ada di tengah kota Lampung Selatan.
Tepatnya di Desa Way Urang, Kecamatan Kalianda, tidak jauh dari kantor Pemkab Lampung Selatan.
BACA JUGA:8 Pilihan Objek Wisata yang Menarik Dikunjungi di Minang Kabau, Ada Jembatan Siti Nurbaya
3. Lummay Villa Resort, Penginapan Mewah di Pantai Minangrua