BACA JUGA:Wow! Ini Spesifikasi Mercedes-Benz S600 Guard, Mobil Kepresidenan RI Seharga Rp 7 Miliar
Indonesia One mampu terbang lebih dari 1.500 Km/jam dengan penumpang yang dibatasi sejumlah 67 orang saja.
Sebagaimana umumnya Boeing 737-800, Indonesia One dengan sepasang mesin CFM56-7 itu memerlukan landasan pacu setidaknya 2.000 meter untuk take off dan landing.
Meskipun sebagai pencetus agar diadakannya pesawat untuk perjalanan dinas Presiden, namun Presiden Susilo Bambang yudhoyono hanya menggunakan bebebrapa bulan saja.
Hal ini dikarenakan pesawat tersebut baru selesai dan bisa dioperasikan pada tahun 2014 yang pada saat itu pemerintahan sudah berganti kepada pemerintahan Presiden Jokowi.
Indonesia One merupakan pesawat keperesidenan Republik Indonesia yang harus sellau terjaga keperawatannya agar tetap aman digunakan oleh pemimpin RI.
BACA JUGA:8 Mobil Kepresidenan Paling Mahal di Dunia, Sudah Pasti Canggih dan Aman
Maka dari itu ketika sedang mengalami perawatan biasanya Presiden ataupun Wakilnya biasanya menggunakan pesawat VIP dari TNI Angkatan Udara.
Dimana TNI AU ini memiliki satuan Skardon yang dapat menggantikan sementara Indonesia One untuk melayani perjalanan Presiden, wakil, besarta para mentrinya.
Skardon Udara 17 milik TNI AU ini berada di Bandara Halim PerdanaKususma, dimaan terdiri dari beberapa pesawat yang biasa membawa Presiden seperti Fokker F28-1000, Lockheed C-130, Hercules737-200, dan Boeing 737-400,
Sebelum adanya Indonesia One, pesawat yang hiasa digunakan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono adalah dalam perjalanan domestik Boeing 737-800 Garuda Indonesia, sedangkan untuk perjalanan lintas benua menggunakan Airbus A 330-300.
BACA JUGA:Hongqi N701 Mobil Kepresiden China yang Bikin Joe Biden Kagum, Ikut Hadiri KTT APEC 2023
Selain itu Presiden SBY juga menggunakan pesawat British Aerospace 146-200 milik Pelita Air Service yaitu perusahaan Pertamina.
Pesawat BAE tersebut di produksi pada tahun 1993 dan merupakan pesawat warisan Presiden Soeharto.
Pesawat jenis jet tersebut dapat take-off di landasan pacu berukuran pendek yaitu sekitar 1.500 m. Karena bentukannya yang kecil pesawat ini hanya bisa mengangkut 30 penumpang saja dan jarak tempuhnya juga rendah yaitu kurang dari 2.500 km.
Pada masa Presiden Megawati Soekarnoputri juga tidak adanya pesawat khusus kepresidenan. Presiden Megawati biasanya menggunakan Boeing 737-500, MD-11, dan Airbus A 330-300.