4. Memperkuat imunitas tubuh
Konsumsi susu kuda liar juga dipercaya mampu meningkatkan sistem imun tubuh. Manfaat ini didapat berkat kandungan zat di dalamnya yang mampu melawan infeksi bakteri dan virus. Dengan begitu, tubuh pun tetap sehat, bugar, dan terhindar dari penyakit infeksi.
Bahkan, susu kuda liar dipercaya menjadi salah satu asupan yang baik dan bergizi untuk orang yang menderita penyakit tertentu, seperti tuberkulosis, hepatitis C, asam urat, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan anemia.
Selain berbagai manfaat susu kuda liar di atas, susu ini juga secara tradisional digunakan untuk meningkatkan kesuburan pada pria. Namun, berbagai manfaat ini sebenarnya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
Meski begitu, susu kuda liar sebaiknya hanya dikonsumsi secukupnya. Dan pastikan anda membeli susu kuda liar yang telah melewati proses sterilisasi atau pasteurisasi.