Sedan Premium Toyota Camry Hybrid Senilai Rp 2,9 Miliaran plus Fitur Keamanan 8 Airbag Kini Hadir, Cek di Sini

Sedan Premium Toyota Camry Hybrid Senilai Rp 2,9 Miliaran plus Fitur Keamanan 8 Airbag Kini Hadir, Cek di Sini

Toyota resmi merilis varian teranyar sedan premium dari Camry Hybrid di pasar Asia Tenggara.-Toyota Astra Motor-

JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - Toyota resmi merilis varian teranyar dari Camry di pasar Asia Tenggara.

Sedan premium Toyota Camry, pertama kali resmi meluncur secara global pada November 2023. 

Kini, Toyota Camry resmi masuk ke pasar otomotif Asia Tenggara, tepatnya di Singapura.

Generasi ke-9 Toyota Camry menjalani debut perdananya di Asia Tenggara dan semakin dekat dengan Indonesia. 

BACA JUGA:Toyota Astra Recall Mobil Mewah bZ4X hingga Lexus, Ada Apa?

BACA JUGA:Bocoran Mobil Terbaru Toyota yang Bakal Meluncur Pekan Depan di Indonesia

Bagi yang tertarik membelinya, Toyota Camry versi teranyar ini hanya ditawarkan dalam pilihan mesin hybrid.

Toyota Camry terbaru mengadopsi sistem Toyota Hybrid System generasi lima (THS 5). 

Dilansir Paultan, Camry terbaru di Singapura dilengkapi dengan mesin bensin berkode A25A-FXS empat silinder segaris.

Mesin tersebut sanggup menyemburkan tenaga 188 PS pada 6.000 rpm dan torsi 221 Nm pada rentang rpm 3.200-5.200. 

BACA JUGA:Duo Toyota Rajai Peringkat Mobil MPV Low Terlaris Indonesia Edisi Juli 2024, Berikut Data Gaikindo

BACA JUGA:Toyota Raja Otomotif Dunia 5 Tahun Berturut-turut, Ini Jumlah Penjualannya hingga Semester I 2024

Sementara itu, motor listrik Toyota Camry hybrid memiliki tenaga 136 PS dan torsi 208 Nm. 

Secara keseluruhan perpaduan mesin dan motor listrik pada Toyota Camry hybrid memiliki tenaga 231 PS.

Sumber: