Toyota Raja Otomotif Dunia 5 Tahun Berturut-turut, Ini Jumlah Penjualannya hingga Semester I 2024

Toyota Raja Otomotif Dunia 5 Tahun Berturut-turut, Ini Jumlah Penjualannya hingga Semester I 2024

Kinerja penjualan kendaraan selama semester pertama tahun 2024, Toyota masih menjadi raja otomotif dunia. --

JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - Kinerja penjualan kendaraan selama semester pertama tahun 2024, Toyota masih menjadi raja otomotif dunia

Belum lama ini Toyota melaporkan penjualan mobil grup Toyota yang terdiri dari merek Toyota (termasuk Lexus), Daihatsu dan Hino.

Total penjualan Grup Toyota mencapai 5,16 juta unit di seluruh dunia pada paruh pertama tahun 2024.

Secara angka, Grup Toyota mengalahkan jumlah penjualan grup Volkswagen.

BACA JUGA:Semester I 2024, 4.400 Unit Mobil Hybrid Toyota Buatan Indonesia Diekspor ke 3 Benua, Ini Sebarannya

BACA JUGA:Toyota Sumbang 60 Persen Ekspor Kendaraan Nasional, 132.000 Unit ke 80 Negara di Dunia

Dikutip Kyodo News, angka tersebut mengalahkan rivalnya dari Jerman, Volkswagen AG.

Jumlah tersebut membuat grup Toyota mempertahankan posisi teratasnya dalam penjualan global selama lima tahun berturut-turut.

Meski mempertahankan penjualan di posisi pertama hingga semester pertama tahun 2024,  sebenarnya grup Toyota mengalami penurunan. 

Penjualan grup Toyota tahun ini (2024) turun 4,6 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya, semester I.

BACA JUGA:Toyota Soroti Penjualan Model Hybrid Naik 5 Persen di GIIAS 2024

BACA JUGA:Toyota Ajak Penggemar Starlet Nostalgia, Hadirkan Starlet Cross, Dibandrol Rp 320 Juta, Ini Spesifikasinya

Beberapa masalah teknis menerpa grup Toyota di sepanjang semester I 2024.

Grup Toyota sempat melakukan penghentian produksi yang disebabkan oleh serangkaian masalah skandal.

Sumber: