Usai Kalahkan Argentina, Indonesia Bersiap Hadapi Thailand dan Korea Selatan, Erick Thohir: Jangan Sombong

Usai Kalahkan Argentina, Indonesia Bersiap Hadapi Thailand dan Korea Selatan, Erick Thohir: Jangan Sombong

Pelatih timnas Indonesia U-20 Indra Sjafri didampingi asisten. Foto kanan, Ketua Umum PSSI Erick Thohir.--

JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - Ketua Umum PSSI Erick Thohir memuji penampilan Timnas Indonesia U-20 usai kalahkan Argentina 2-1 di Seoul Earth On Us Cup 2024, Rabu 28 Agustus 2024.

"Ini kemenangan bersejarah. Saya yang menonton pertandingan itu melihat luar biasa perjuangan para pemain kita,"kata Erick Thohir.

"Apalagi mereka mencetak kemenangan dengan comeback setelah lebih dulu tertinggal, Benar-benar salut," ungkap Erick dalam keterangan tertulis.

Tak hanya memuji, Ketua Umum PSSI Erick Thohir juga memberi peringatan kepada anak-anak Garuda muda yang masih akan bertanding 2 hari kemudian.

BACA JUGA:Sejarah Baru Tercipta, Indonesia Kalahkan Argentina 2-1, Pelatih Tim Tango Frustasi hingga Kena Kartu Kuning

BACA JUGA:Juara! Gol Jens Raven Bawa Indonesia Kalahkan Thailand di Final Piala AFF U-19 2024

Mengingat, usai melawan Argentina, Timnas Indonesia U-20 ditunggu lawan berat di dua laga berikutnya.

"Meski bisa kalahkan Argentina, tim yang peringkatnya jauh di atas kita, ingat jangan sombong atau jemawa," tegas Erick Thohir.

Setelah sukses menaklukkan Argentina, Indonesia selanjutnya akan menghadapi Thailand pada Jumat 30 Agustus 2024.

Duel Timnas Indonesia vs Thailand seperti ulangan babak final Piala AFF U-19 2024. 

BACA JUGA:Semifinal Piala AFF U-19 2024, Indonesia Kalahkan Malaysia dengan Skor 1-0

BACA JUGA:Gol Haye dan Ridho Bawa Indonesia Menang 2-0 Atas Filipina, Lolos Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Saat itu, Timnas U-19 menang 1-0 di final sekaligus menyegel gelar juara.

Berikutnya, Indonesia akan menghadapi tuan rumah Korea Selatan di laga pamungkas. 

Sumber: