Sejarah Baru Tercipta, Indonesia Kalahkan Argentina 2-1, Pelatih Tim Tango Frustasi hingga Kena Kartu Kuning

Sejarah Baru Tercipta, Indonesia Kalahkan Argentina 2-1, Pelatih Tim Tango Frustasi hingga Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia U-20 berhasil mencetak sejarah baru usai mengalahkan tim raksasa sepak bola Argentina dengan skor 2-1 di Seoul Earth On Us Cup 2024.-PSSI-

Ingatan publik Indonesia juga masih membekas dengan jelas ketika Timnas Indonesia dipaksa menyerah 0-2 dari Argentina pada laga persahabatan internasional di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni 2023.

Timnas Indonesia juga pernah jadi bulan-bulanan Argentina dalam Piala Dunia U-20 1979. 

Mundari Karya dan kawan-kawan saat itu kalah 0-6 dari tim Tango yang diperkuat Diego Maradona.

Oleh sebab itu, raihan tiga poin atas Argentina U-20 menjadi modal besar bagi Indonesia untuk menatap gelar juara di Seoul Earth On Us 2024.

BACA JUGA:Indonesia ke Semifinal Piala Asia U-23, Kalahkan Korea Selatan di Adu Penalti 11-10, Ini Data dan Statistiknya

BACA JUGA:Postingan Erick Thohir, Nathan Tjoe-A-On Tiba di Qatar dan Kembali Ikut Timnas Indonesia U-23

Starting XI

Indonesia: Ikram Algiffari, Kadek Arel, Alfarezzi Buffon, Meshaal Hamzah Bashier, Dony Tri Pamungkas, Muhammad Iqbal Gwijangge, Figo Denis, Toni Firmansyah, Camara Ousmane Maiket, Riski Afrisal, Arlyansyah Abdulmanan

Argentina: Lucas Sebastian Cuffia, Zahir Jose Ibarra, Nazareno Roselli, Mirko Juarez, Jonathan Leonel Ledesma, Tiago Esidin, Rodrigo Ezequiel Stocco, Matias Gabriel Favale, Santiago Colidio, Mateo Daniel Benegas, Tomas Agustin Bernardoni

Sumber: