Donald Trump Dibidik Sniper dari Atap Gedung, Telinga Terluka dan FBI Kini Dikabarkan Turun Tangan Selidiki

Donald Trump Dibidik Sniper dari Atap Gedung, Telinga Terluka dan FBI Kini Dikabarkan Turun Tangan Selidiki

Kandidat Presiden Partai Republik Donald Trump terluka usai suara letusan seperti tembakan di tengah kampanyenya di Pennsylvania. --

PENNSYLVANIA, RADARPALEMBANG.COM - Kandidat Presiden Partai Republik Donald Trump terluka usai suara letusan seperti tembakan di tengah kampanyenya di Pennsylvania. 

Usai insiden penembakan dirinya, Donald Trump langsung dievakuasi oleh sejumlah bodyguard ke mobil SUV dan dibawa pergi.

Trump merupakan eks presiden Amerika Serikat dan akan menjadi calon presiden yang diusung Republik untuk pemilihan umum pada November 2024 mendatang.

Saat paparan kampanye Donald Trump, tiba-tiba terdengar suara tembakan dari tengah kerumunan.

BACA JUGA:Wow! Ternyata Ini yang Jadikan Amerika Serikat Negara dengan Ekonomi Terkuat di Dunia, PD Ke-2 Salah Satunya

Beberapa detik kemudian, sang calon presiden di pilpres Amerika Serikat berikutnya ini terjatuh ke tanah. 

Sebelum terjatuh, Donald Trump terlihat memegang telinganya yang selintas terlihat mengeluarkan darah.

Hingga akhirnya, Donald Trump terjatuh di bawah podium kampanyenya.

Secara refleks, penjaga alias bodyguard Donald Trump langsung mengelilingi sang calon presiden Amerika Serikat di pilpres berikutnya tersebut.

 BACA JUGA:Oh! Ternyata Ini Penyebab Dolar Amerika Terus Meningkat dan Nilai Tukar Rupiah Semakin Lemah

Donald Trump kemudian dihadang kembali oleh petugas keamanan dan wajahnya terlihat ceceran darah, terutama dibagian pipi.

Trump lantas balas berteriak ke arah massa sambil dibawa pergi oleh petugas keamanan

Terkini, pelaku penembak kandidat presiden Partai Republik Donald Trump dilaporkan tewas. 

Adapun Donald Trump diketahui mengalami luka di bagian telinga pascainsiden di tengah kampanyenya di Pennsylvania.

Sumber: